Bila berkenan, saya ingin mengucapkan terima kasih untuk Coronavirus atau Covid-19.
Lho kok begitu?
Senang atau tidak, sadar atau tidak sadar, ternyata kedatangan coronavirus ke Indonesia telah mengubah budaya masyarakatnya dalam waktu sangat cepat.
Karena itulah saya berterima kasih.
"Apa hubungannya?", kata sahabat saya mempertanyakan. Kebetulan kami lagi ketemu disaat itu. Maklum sudah hampir sepekan ini kami tidak bisa berkomunikasi face to face lewat darat seperti biasanya, Â karena rumah kita sedang menerapkan lockdown.
Meskipun sedang lockdown, sebagai sesama orang Indonesia kami tetap aktif  berkomunikasi kendatipun via WhatSapp, kadang sesekali kami video call biar lebih seru dan berasa.
"Ya tentu saja ada hubungannya", jawab saya sebelum pertanyaan yang dilontarkan itu selesai diucapkan.
Lalu saya meneruskan...
Memang tidak ada seorang pun yang berharap virus macam-macam masuk ke negara kit.
Semua kita menginginkan hidup sehat, aman, dan nyaman.
Bahkan lebih dari itu, rakyat Indonesia ingin hidup sejahtera dan bahagia. Bisa melakukan aktivitas sehari-hari dengan leluasa. Bisa pergi beribadah dengan tenang tanpa rasa was-was.