Perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke -79 di Kampung Luar Batang Kelurahan Penjaringan berlangsung meriah . Hampir 1.500 warga mengikuti karnaval tersebut dari anak anak sampai orang dewasa. Karnaval yang berlangung pukul 09.00 wib,setelah upacara Pengibaran Bendera Merah Putih.
 Menurut Ketua Panitia Ustd Iman Ibrahim Al Adham ,S.Pdi , acara ini bertujuan untuk mempererat kebersamaan antar warga kampung luar Batang umummnya dan khusus warga RW o1 kampung luar batang . Dan katanya lagi "Untuk meningkat rasa Nasionalis yang tinggi terhadap bangsa dan Nagara ."
Hal senada juga di sampaikan oleh Ketua RW 01 Kel.Penjaringan Bapak Hery Suhery menurut beliau " ini adalah moment bersejarah sudah lama masyarakat tidak mengadakan karnaval sebagai bentuk kebersamaan dan persaudaraan sesama anak bangsa untuk mengisi kemerdekaan ."
tambahnya lagi" Kampung luar batang ini di tinggali banyak etnis namun semua nya bisa bersatu padu untuk mensukseskan acara karnaval tahun ini , semua pengurus RT yang ada di wilayah RW 01 dari RT 01 sampai RT 015 dan LMK RW 01, organisasi kepemudaan karang taruna, Pinisi, quikstar,Iregas, MT Al Khoir , Paud ,RA Ma'arif, PKK, dan semua tokoh agama serta pemuda terjun langsung mensosialisasikan kegiatan ini kepada warga," Ujarnya.
Dalam acara Karnaval tersebut juga di hadiri oleh , Kapolsek Metro Penjarian yang di wakili oleh Kapospos Muara Baru, Bapak Lurah Penjaringan beserta Bapak Sekel. Babinsa Kec.Penjaringan, Babinkatibmas dari polsek penjaringan juga tak ketiinggalan Bapak RW 02 , yang ikut berpartisipasi dalam karnaval tersebut.
Yang menjadi daya tarik dalam acara karnaval kemerdekaan tersebut adalah Doorprize yang disiapkan oleh panitia yaitu berupa Sepeda , Alat alat rumah tangga seperti Blender, kompor gas, Kipas angin ,ada juga baju muslim ,sarung ,lampu hias , tambler , dan masih banyak lagi . dan Gren doorprize untuk peserta terbaik yang mewakili RT nya masing masing uang sebesar dua juta sampai satu juta rupiah.
Bapak Lurah Penjaringan ikut larut dalam memberikan atau membacakan doorprize untuk para warga yang sudah berkumpul di depan pos RW 01 Kampung Luar Batang, terlihat Bapak Lurah penjaringan tersenyum puas melihat warganya guyub dan rukun .