Factory, Dealer dan Customer
Karena sumber contaminant dapat berasal dari factory, dealer dan customer, maka semua pihak harus bertanggung jawab dalam menciptakan kondisi yang bersih untuk mengurangi contaminant. Penjelasan berikut ini merupakan aturan dan tanggung jawab yang seharusnya dilakukan oleh masing-masing pihak untuk menjamin kondisi alat dapat beroperasi sebagaimana mestinya.
Tanggung jawab dari masing-masing pihak adalah :
1. Factory
Aturan dan tanggung jawab yang harus dilakukan adalah:
a. Mendesain alat yang dapat terhindar dari masuknya contaminant kedalam sistem serta mudah bagi dealer maupun customer untuk menjaga kebersihannya seperti:
-Valve SOS sampel pada tempat yang mudah dijangkau dengan aliran oli yang baik.
-Tersedianya Valve pembuangan fluida seperti oli dan air .
b. Membuat dan mengirim alat yang terjamin kebersihannya yang dilakukan dengan membentuk standar dan team contamination control .
c. Membuat tool yang dibutuhkan untuk menjaga dan memonitor kebersihan sistem seperti Kidney loops, Hose Plug beserta petunjuk penggunaannya.
d. Menerbitkan dan mempebaharui petunjuk pengaturan fasilitas kerja (Facility Layout Guide).