Mohon tunggu...
Camilla Anindita
Camilla Anindita Mohon Tunggu... Penulis - Social Media, Content Writer, Copywriter

Seseorang yang ingin mengekspresikan diri lewat tulisan. Punya imajinasi tinggi dan kreatif. Welcome to my mind's imagination.

Selanjutnya

Tutup

Politik

Jadi PM Baru, Rishi Sunak adalah Jawaban Inggris Keluar dari Krisis Ekonomi?

24 Oktober 2022   22:29 Diperbarui: 15 November 2022   17:01 107
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
REUTERS/Toby Melville

KOMPASIANA.com - Rishi Sunak resmi akan menjadi Perdana Menteri (PM) Inggris yang baru. Dia menggantikan Liz Truss yang mengundurkan diri pada Kamis, 20 Oktober 2022 lalu.

Namun, Rishi Sunak tidak langsung menjadi PM Inggris, karena Liz Truss masih harus menghadap Raja Charles III.

Jika resmi dipilih, maka Rishi Sunak jadi orang keturunan Asia dan hindu pertama yang memimpin Inggris. Dia juga akan menjadi perdana menteri termuda lebih dari 200 tahun.

Liz Truss mengucapkan selamat kepada Rishi Sunak dan mendukung penuh dengan kepimpinan Sunak.

"Anda dapat dukungan penuh dari saya," tulis Liz Truss dalam akun Twitter @trussliz.

Rishi Sunak merupakan salah satu politisi terkaya di Westminster dan dulunya merupakan lawan terkuat Liz Truss dalam pemilihan kepemimpinan Partai Konservatif pada September lalu.

Dia mengalahkan politisi sayap tengah Penny Mordaunt, yang gagal mendapatkan cukup dukungan dari anggota parlemen untuk memasuki pemungutan suara.

Sunak juga pernah menjadi menteri keuangan pada kabinet PM Boris Johnson.

Rishi Sunak menghapi tugas berat sebagai Perdana Menteri. Dia diharapkan untuk memerintah kembali pemotongan pajak yang tidak didanai Liz Truss.

Langkah ini dianggap tepat. Apalagi negara tersebut sedang menuju ke dalam resesi, akibat melonjaknya biaya energi dan makanan.

Inggris sendiri sedang dalam kondisi krisis sejak memilih pada 2016 untuk meninggalkan Uni Eropa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun