Mohon tunggu...
Calon Presiden RI
Calon Presiden RI Mohon Tunggu... -

Pingin jadi Presiden RI di Masa yang akan datang. Hahaha

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Wajib Belajar 9 Tahun

15 Juli 2010   10:49 Diperbarui: 26 Juni 2015   14:51 445
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Program Wajib Belajar 9 Tahun yang dicanangkan Pemerintah sejak era orde baru memang merupakan sebuah langkah positif yang dipersiapkan untuk mengatasi masalah pendidikan bangsa seiring kemajuan zaman. Melalui Program Wajib Belajar 9 Tahun, diharapkan mampu meningkatkan SDM masyarakat Indonesia.

Menurut para peneliti, kemiskinan yang melanda penduduk di dunia ternyata memiliki korelasi yang signifikan terhadap berbagai bentuk keterbelakangan dan kebodohan yang diakibatkan oleh rendahnya pendidikan dasar penduduk. Itulah mengapa UNESCO memproklamirkan program yang kita kenal dengan “ Education for All”. Program Wajib Belajar 9 Tahun yang digalakkan oleh Pemerintah Indonesia selama ini sangat relevan dengan program “Education for All” yang diproklamirkan UNESCO itu.

Gerakan Nasional Wajib Belajar 9 Tahun memang memiliki misi strategis dalam rangka mempersiapkan sumber daya manusia Indonesia agar mampu menyesuaikan dengan tuntutan era globalisasi dan perdagangan bebas dunia. Wajib belajar 9 tahun merupakan agenda naasional yang amat penting bagi bangsa ini. Hal ini tampak dari adanya Instruksi Presiden No. 1 Tahun 1994 yang menginstruksikan kepada Menteri Koordinator Bidang Kesejahteraan Rakyat, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Menteri Dalam Negeri, Menteri Agama, dan Menteri Keuangan untuk melaksanakan wajib belajar pendidikan dasar 9 tahun sebagai suatu gerakan nasional terhitung mulai tahun pelajaran 1994/1995.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun