Drama Korea adalah gambaran cerita fiksi yang menggambarkan kehidupan di Korea. Drama Korea ditayangkan di televise Korea Selatan secara bersambung dan terdiri dari beberapa episode. Saat ini drama korea merupakan tontonan anak milenial hingga orang tua yang bisa ditonton diberbagai platform seperti Disney+ Hotstar, Viu, Netflix, WeTv, dan lain-lain.
Bahkan ada beberapa drama korea yang ditayangkan di televisi Indonesia seperti Full House tahun 2005, Boys Over Flowers tahun 2010 dan 2015, Dream High tahun 2012, The Heirs tahun 2016 dan 2017, My Love From The Star tahun 2014, Pinocchio tahun 2015 dan lain sebagainya.
Pemain drama korea tidak hanya actor saja, bahkan idol K-pop pun turut berpartisipasi dalam beberapa drama korea. Ini dia rekomendasi drama korea yang diperankan oleh idol K-pop :
- Rookie Cops (2022)
Drama Rookie Cops tayang perdana pada 26 Januari dan bisa disaksikan di aplikasi Disney+ Hotstar. Drama ini terdiri dari 16 episode yang menceritakan kisah cinta mahasiswa baru dengan anak komisaris Badan Kepolisian. Rookie Cops diperankan oleh Kang Daniel yang merupakan anggota Wanna One berperan sebagai Wi Seung Hyun dan lawan mainnya adalah Chae Soo Bin yang berperan sebagai Go Eun Gang
- Business Proposal (2022)
Drama ini ditayangkan pada 28 Februari hingga 5 April yang menceritakan kisah cinta CEO muda  dengan karyawan perusahaannya. Drama ini hanya memiliki 12 episode saja yang ditayangkan setiap hari Senin dan Selasa. Drama Business Proposal ini di perankan olehÂ
Ahn Hyo Seop yang berperan sebagai Kang Tae Moo seorang CEO dan Kim Se Jeong yang berperan sebagai Shin Hari Ri karyawan perusahaan. Ahn Hyo Seop ternyata juga merupakan seorang penyanyi yang bergabung dalam grup One O One
- Crazy Love (2022)
Drama bergenre komedi romantis ini menceriakan tentang kisah cinta seorang CEO lembaga pembelajaran matematika dengan karyawannya. Drama ini tayang perdana pada 7 Maret hingga 26 April dan dibintangi oleh Kim Jae Wook sebagai Noh Go Jin yang berperan menjadi CEO dan karyawannya yakni Krystal Jung sebagai Lee Shin A. krystal Jung sendiri merupakan pernah menjadi anggota girl grup f(x)
- Tomorrow (2022)
Drama yang diperankan oleh Roowon sebagai Choi Joon Wong ini tayang perdana pada 1 April sampai 21 Mei dan terdiri dari 16 episode. Drama ini menceritakan tentang malaikat maut yang memiliki tugas mencegah orang yang ingin bunuh diri. Roowon sendiri merupakan anggota dari SF9.
- Breakup Probation A Week (2021)
Tayang perdana pada 6 Februari menceritakan kisah pasangan yang merencanakan pernikahannya namun jelang hari pernikananya Kim Seo Jae yang diperankan oleh Hyun Woo tewas dalam kecelakaan dan pasangannya yakni Park Ga Ram (Yuri) mengalami koma.
- The King’s Affection (2021)
Drama The King’s Affection menceritakan kisah cinta seorang Putra yang berpura-pura menjadi Putra Mahkota untuk menggantikan kembarannya. Yang memerankan sebagai putra mahkota palsu yakni Park Eun Bin sebagai Lee Hwi. Lee Hwi memiliki cinta pertama dengan Jung Ji Woon seorang guru kerajaan yang diperankan oleh Rowoon.
 11 Oktober merupakan penayangan perdana drama ini hingga 14 Desember. Rowoon tergabung dalam salah satu boy grup asal Korea Selatan yakni SF9
- Snowdrop (2021)