Mohon tunggu...
Cak Bro Cak Bro
Cak Bro Cak Bro Mohon Tunggu... Administrasi - Bagian dari Butiran debu Di Bumi pertiwi

Menumpahkan barisan Kata yang muncul di Pikiran

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Memendam Rindu Kaos Kenangan

19 November 2022   08:08 Diperbarui: 19 November 2022   08:13 130
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: cdn-brilio-net.akamaized.net

Pengantin baru pastinya seru,
Selalu ada saja hal-hal yang baru.
Ungkapan dari cinta terpendam,
Terbungkus dalam kasih sayang.

Rumah walau nampak kecil tapi terasa indah,
Begitu asri karena saat ini ada yang mengelola.
Namun kembali memendam kerinduan nan dalam,
Banyak barang memori yang harus dimusnahkan.

Ketika sang pendamping menjadi utama pilihan,
Maka mantan kekasih yang lain harus dilupakan.
Memori kisah cinta berdua akan selalu dihidupkan,
Memori kisah yang lain masuk kotak dan disimpan.

Namun ada barang yang telah jadi memori indah,
Selalu menemani keseharian dalam suka dan duka.
Terkadang mereka lupa untuk diingatkan bersama,
Dengan jiwa besar coba menerima kepergiannya.

Tetiba si Istri sambut dengan gembira,
Lantaran habis belanja rumah tangga.
Tak lupa perlihatkan kaos baru tuk Suami,
Dan buang semua kaos lama dalam lemari.

Terdiam sang suami dalam senyuman,
Teringat kaos lama selalu jadi teman.
Lusuh keringat dan ternampak kusam,
Baju keseharian dipakai terasa nyaman.

Hati merasa gundah selama beberapa bulan,
Kaos baru terasa gatal di kulit saat dikenakan.
Ingin rasanya protes tapi kuatir jadi perselisihan,
Demi terlihat harmonis perasaan dipendam.

Bekasi Di senja hari, 2/11/22, @Cakbro
#MemendamRinduBarangKenangan

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun