Mohon tunggu...
Cak Bejo
Cak Bejo Mohon Tunggu... Jurnalis - Menembus Batas Menguak Yang Tersembunyi

Menembus Jarak Tanpa Batas

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Senkom Mitra Polri Jatim Gelar Diklat Harkamtib Jelang Nataru

21 Desember 2024   21:28 Diperbarui: 21 Desember 2024   21:28 55
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ketua Senkom Mitra Polri Provinsi Jawa Timur, Maun Toredjo.(Dok.Pribadi)

Jombang, 21 Desember 2024 -- Senkom Mitra Polri Provinsi Jawa Timur menggelar Pendidikan dan Pelatihan Pemeliharaan Keamanan dan Ketertiban (Diklat Harkamtib) selama dua hari di Bumi Perkemahan Kosambiwojo, Jombang. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kesiapan dan sinergi dalam menjaga stabilitas keamanan jelang perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025.

Acara yang berlangsung pada Sabtu dan Minggu, 21-22 Desember 2024, resmi dibuka oleh Kasubditbinsatpam/Polsus Dit Binmas Polda Jatim, AKBP Widya Budhi Hartati. Dalam sambutannya, ia menekankan pentingnya profesionalisme dan integritas Senkom sebagai mitra Polri.

"Pendidikan ini tidak hanya untuk meningkatkan keterampilan teknis, tetapi juga membangun karakter disiplin dan tanggung jawab tinggi. Saya berharap, ilmu yang didapat diterapkan dengan baik dan menjadi teladan di masyarakat," ujar AKBP Widya.

Ia juga menekankan pentingnya kewaspadaan serta deteksi dini untuk menghadapi potensi ancaman yang dapat mengganggu stabilitas keamanan menjelang Nataru.

Ketua Senkom Mitra Polri Provinsi Jawa Timur, Maun Toredjo.(Dok.Pribadi)
Ketua Senkom Mitra Polri Provinsi Jawa Timur, Maun Toredjo.(Dok.Pribadi)

Ketua Senkom Mitra Polri Provinsi Jawa Timur, Maun Toredjo, menambahkan bahwa Diklat ini juga menjadi momen untuk menyegarkan kemampuan deteksi dini dan pemahaman situasi keamanan.


"Peserta Diklat diharapkan menyebarkan ilmu yang diperoleh kepada anggota lain di wilayahnya, sehingga keberadaan Senkom semakin dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," ujar Maun.

Senkom Mitra Polri terus memperkuat sinergi di tiga klaster utama: kamtibmas dengan TNI dan Polri, kebencanaan dengan Basarnas dan BNPB, serta bela negara bersama Kemenhan RI.

Diklat ini menghadirkan sejumlah pemateri dari berbagai bidang, seperti AKBP Pol (Purn) Kunto Prasetyo, Nandang Soehendar, Jasmanto, dan Moh. Risal Mahmudin dari Departemen Harkamtib Pengurus Pusat Senkom Mitra Polri, serta AKP Suwardi Joko Nugroho dari Kanit V Subdit III Ditintelkam Polda Jatim.(One/Cak Bejo)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun