Mohon tunggu...
cahyo yuwono
cahyo yuwono Mohon Tunggu... -

saya adalah mahasiswa PSIK FK UNDIP kelas A11.1

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Alat Kelamin, Aset Masa Depan yang Harus Dijaga

8 November 2011   11:08 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:55 2172
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gadget. Sumber ilustrasi: PEXELS/ThisIsEngineering

Organ reproduksi merupakan organ yang sangat penting bagi kita karena tanpa alat reproduksi kita tidak bisa memiliki keturunan, meskipun letaknya sudah cukup terlindungi namun masih ada banyak bahaya yang bisa mengancam organ reproduksi kita. Misalnya saja karena terjadi benturan didaerah organ kelamin, adanya penyakit kelamin, atau bahkan radiasi di sekitar alat kelamin. Untuk itulah kita perlu menjaga kesehatan alat kelamin kita. Akan tetapi tak banyak orang yang mengetahui bagaimana cara menjaga alat kelamin dengan benar. Untuk itulah saya akan memberikan sedikit tips bagaimana menjaga kesehatan alat kelamin kita, antara lain :

1.Kita harus menjaga kebersihan organ kelamin kita

Mengapa kita perlu menjaga kebersihannya? Sudah jelas bahwa alat kelamin merupakan tempat berkembang biak bagi beberapa jenis bakteri yang bisa menimbulkan masalah kelamin yang serius bagi kita. Selain itu juga perlu dibersihkan dengan air, bila perlu menggunakan sabun supaya bakteri yang ada disitu mati semua. Untuk wanita disarankan membasuh alat kelamin dari depan ke belakang agar kotoran dari anus tidak masuk ke dalam rongga kemaluan.

2.Pilih celana dalam yang sesuai

Kita tahu bahwa daerah disekitar alat kita sangat mudah untuk naik tingkat kelembabannya, untuk itulah disarankan untuk menggunakan celana dalam yang berbahan dasar katun karena katun sangat mudah menyerap keringat di daerah kemaluan. Selain itu mengganti celana dalam minimal 2x sehari juga bisa membantu mengatasi kelembabannya, karena kita tahu katun juga memiliki batas kemampuan dalam menyerap keringat, untuk itulah dengan menggantinya diharapkan kelembabannya selalu terjaga

3.Jangan menggunakan celana yang terlalu ketat

Sekarang ini banyak sekali model celana yang beredar di masyarakat, dan parahnya lagi celana yang paling digemari adalah jenis celana “pensil” yang notabennya sangat ketat bila dikenakan. Celana yang sangat ketat dapat mengganggu sirkulasi darah menuju organ kelamin kita, apalagi untuk laki-laki karena ereksi laki-laki tergantung dari banyaknya darah yang mengalir ke penis. Sedangkan untuk wanita sendiri bisa menyebabkan penyakit keputihan akut.

4.Cukur secara rutin rambut disekitar alat kelamin

Cara ini bertujuan untuk mengurangi kelembaban juga, karena semakin banyak bulunya maka akan terhalang air yang akan diserap oleh celana dalam kita, oleh karena itu agar lancar kita harus secara rutin mencukurnya

5.Hindari hal yang membahayakan

Banyak sekali hal berbahaya yang harus kita hindari agar alat kelamin kita tetap sehat. Diantara hal-hal berbahaya tersebut adalah radiasi nuklir, benturan keras disekitar alat kelamin, dan masih banyak lagi

6.Jaga suhu disekitar alat kelamin

sekarang ini banyak sekali anak-anak muda yang mengikuti trend modifikasi motor dengan “memreteli” motornya sehingga tinggal rangkanya saja. Hal ini tentu sangat berbahaya karena panas dari mesin motor langsung mengenai organ kelamin kita sehingga bisa menyebabkan cacat pada sperma yang dihasilkan oleh laki-laki. Dengan cacatnya sperma ini tentu saja anak yang dihasilkan juga dalam bentuk yang tidak sempurna atau bisa dibilang cacat. Selain itu kebiasaan memangku laptop juga berpengaruh besar karena laptop juga menghasilkan panas yang cukup untuk merusak sel sperma laki-laki.

7.Atur pola hidup

Kebiasaan merokok, mengkonsumsi minuman keras dan memakai narkoba tentu juga berpengaruh terhadap kesehatan alat reproduksi karena kita tahu dari pabrik rokok sendiri saja sudah memperingatkan bahwa didalam rokok itu ada zat berbahaya yang bisa menyebabkan impotensi. Untuk itulah kita prlu rutin berolah raga agar aliran darah lancar dan organ reproduksi bisa lancar bekerjanya

8.Hindari seks bebas

Kita tahu bahwa rata-rata orang bila melakukan seks bebas pasti berganti-ganti pasangan, nah disinilah siklus penyakit kelamin berputar. Mungkin dengan pasangan yang pertama aman-aman saja, tetapi bagaimana dengan pasangan yang berikutnya?

Apalagi penyakit kelamin ini juga bisa menurun pada anak kita.

Oleh karena sebab-sebab diatas kita perlu menjaga kesehatan alat kelamin kita agar masa depan kita bisa terjaga, dan keturunan kita tidak tertular penyakit menular seksual

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun