Kejadian ini dibenarkan oleh Pimpinan Redaksi Metro TV, Elman Saragih. Menurutnya, ini terjadi karena IT error. "Kami di Metro TV tidak lagi dalam posisi untuk bisa mengelak, Metro TV melakukan kesalahan fatal dengan menyiarkan film pornografi. Sebuah produk yang saya anggap racun bukan hanya bagi pemirsa, tapi bagi kami juga," tegas Elman. (sumber: forum.detik.com/showthread.php?t=194766).
TV nya Bang One (TV One) sempat tersandung kasus Abang "Markus" palsu, tentu saat rame-ramenya pemberitaan tentang MAR-KUS. Lah, Metro TV sebagai televisi penyaji berita pendahulu TV Bang One, kena error bertajuk PORNO, saat santer-santernya pemberitaan video porno...
Human error atau IT error, namnya juga error. Untung Pimred gentle dan langsung mengakui kesalahan ini, jika tidak, mungkin seperti yang ditulis kaskuser: "Kalo ga ngaku, mungkin beritanya begini, stasiun tv mirip metrotv menayangkan film porno".
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H