Digitalisasi media massa membuat penulisan serta penerbitan artikel dapat dilakukan di banyak platform (multiplatform). Multiplatform memberi kemudahan kepada pembaca dalam mencari dan mendapatkan informasi yang diinginkan.Â
Sistem multiplatform tidak hanya bertumpu pada satu platform saja, yang berarti cakupan target audiens bisa semakin luas, sehingga informasi yang disebarkan semakin banyak.
Misalnya saja, ketika Anda ingin mencari berita di media Kompas, Anda akan menemukan Kompas di berbagai macam platform, seperti televisi, radio, majalah, koran, dan berita online.
Dalam hal ini, penulis memiliki pengaruh pada setiap konten yang diciptakan agar mampu dinikmati di platform manapun, baik berbasis cetak maupun digital. Untuk itu, gaya penulisan W3C (World Wide Web Consortium) ini dapat membantu Anda dalam menulis multiplatform.
1. Judul dan Deskripsi Tautan yang Jelas dan Akurat
Penggunaan judul yang informatif memudahkan pembaca dalam memindai halaman dengan cepat untuk mencari informasi yang diinginkan. Terutama bagi pembaca naskah digital yang cenderung membaca secara memindai, bukan mendetail.
2. Tulis Topik di Awal Kalimat atau ParagrafÂ
Menuangkan topik di paragraf awal akan membantu pembaca menemukan inti walau hanya membaca sekilas. Hal ini bertujuan agar pembaca dapat menemukan topik yang mereka cari hanya dengan membaca sepintas di awal paragraf.Â
Pembaca juga akan memilih potongan informasi pada setiap paragraf, serta menentukan menarik atau tidaknya.Â
3. Satu Paragraf Memiliki Satu Gagasan Utama