Kesemua huruf menggunakan jenis huruf sans serif, selain mudah untuk dilihat dan enak dibaca, jenis font sans serif memiliki kesan modern dan dinamis, selain itu sans serif juga memiliki kesan maskulin yang rata-rata pecinta sepak bola adalah kaum adam.
tulisan VS pada infografis yang diletakkan pada tengah-tengah terkesan sangat kuat bahwa dua klub ini akan bertarung dengan lawan yang seimbang, pemilihan rata tengah juga memperlihatkan perlihatkan kekuatan masing-masing klub seimbang.
tulisan VS di buat besar, selain untuk menarik perhatian juga sebagai sesuatu hal yang penting dan mudah untuk disoroti, dikarenakan duel dua klub besar dari inggris dan jerman ini sama-sama memiliki catatan bagus pada liga champions.
Penulisan pada nama-nama pemain yang menggunakan format huruf lowercase, selain membuat kecepatan bacanya lebih cepat juga memberikan ruang yang cukup untuk membaca agar mata tidak mudah lelah dalam membacanya, tulisannya pun kontras dengan backgroundnya.
- Warna
sayangnya dalam design infografis ini tidak menampilkan warna hanya menggunakan hitam putih, dikarenakan halaman koran ini memang hanya untuk hitam putih
- Unsur grafis
     pada bentuk trapesium bermaksud ingin menggambarkan lapangan dengan ditambah garis-garis untuk memperkuat kesan lapangan yang pada umumnya lapangan sepak bola rumputnya didesain bergaris. pemilihan trapesium sebagai lapangan memberikan kesan perspektif, dimana perspektif ini bisa kita lihat pada tribun bangku penonton utama.
     trapesium dengan sudut lancip juga menciptakan kesan maskulin, seram, dan tegang.
Evaluasi
dari segi ide desain ini terbilang cukup biasa, karena sering dipergunakan, secara komunikasi desain ini sudah bisa membuat audience mengerti dengan data yang telah disajikan dalam bentuk infografik.
Â
dalam infografis sangat penting dengan unsur typografi dan hal tersebut sangat erat dengan Keterbacaan , menurut Edward B keterbacaan adalah kemudahan untuk membaca dan memahami suatu teks atau naskah. Kemudahan ini dipengaruhi oleh berbagai faktor seperti panjang kalimat, pilihan kata, dan tata letak (Edward B. 2006)