Mohon tunggu...
Eko Nurhuda
Eko Nurhuda Mohon Tunggu... Penulis - Pekerja Serabutan

Peminat sejarah dan penikmat sepak bola yang sedang belajar berkebun di desa transmigrasi. Tulisannya pernah dimuat di Tabloid BOLA, BOLAVaganza, FourFourTwo Indonesia, detikSport, juga Jambi Ekspres, Telusuri.id dan Mojok.co. Sempat pula menelurkan beberapa buku seputar blog-internet, juga menulis cerita silat di aplikasi novel online.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Shin Tae-yong Out atau Stay? Plus-Minus sang Pelatih Timnas

1 Februari 2024   17:06 Diperbarui: 1 Februari 2024   17:07 574
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Penilaian tersebut berujung sikap favoritisme terhadap pemain berbasis Eropa dan itu terlihat nyata di Piala Asia lalu. Di mana Shin Tae-yong senantiasa mengandalkan Rafael Struick, contohnya, bahkan ketika si pemain merasa buntu dan frustasi.

Sewaktu melawan Australia, STY menurunkan tujuh pemain berbasis Eropa sekaligus. Ia bahkan memasang Shayne Pattynama yang melewatkan training center sebagai starter, menggantikan Arhan Pratama yang tampil baik dalam tiga pertandingan sebelumnya.

Keputusan itu merupakan pernyataan tidak langsung dari Shin Tae-yong bahwa para 'pemain lokal' Indonesia tidak cukup punya kualitas untuk menghadapi Australia. Bagi saya, ini satu sikap merendahkan.

3. Buntu Saat Tertekan

STY kerap memberikan kejutan dengan menampilkan starting line-up berbeda-beda di setiap laga. Namun adakah yang menyadari jika ia kerap buntu dan terkesan tak bisa berbuat apa-apa ketika timnya tertekan?

Sebaliknya, respons yang ia berikan ketika Indonesia tengah tertinggal seolah aksi template belaka. Tiga kekalahan di Piala Asia 2023 bisa dijadikan contoh terbaru.

Apa yang selalu dilakukan STY ketika Indonesia tertinggal dari Irak, Jepang dan terakhir Australia? Benar sekali, memasukkan Witan Sulaiman.

STY tampak kurang piawai memanfaatkan pergantian pemain. Ia selalu kesulitan mengeluarkan timnya dari tekanan lawan di tengah-tengah pertandingan.

Coba ingat-ingat lagi, melawan siapa STY pernah mengubah keadaan dengan mengandalkan pemain dari bangku cadangan? Saya kok, kesulitan mengingat di pertandingan mana itu pernah terjadi.

4. Kesulitan Melawan Tim Besar

Poin ketiga tadi lantas menurunkan poin keempat ini. Ya, STY selalu kesulitan melawan tim besar, termasuk tim selevel yang tampil ngotot sehingga merepotkan para pemain.

Hal ini sudah tampak sejak Indonesia melawan Singapura di semifinal Piala AFF 2020. Juga kemudian leg pertama partai final melawan Thailand.

Coba lihat statistik, tim-tim seperti apa yang bisa dikalahkan STY selama menangani Indonesia?

5. Tidak Mau Membaur

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun