Mohon tunggu...
Bunga Mardhotillah M.Stat
Bunga Mardhotillah M.Stat Mohon Tunggu... Dosen - Lecturer

Penulis, Peneliti, dan Pendidik serta Statistisi yang sesekali berperan sebagai sie humas untuk kegiatan yang digagas by me and my team...

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Pelatihan Kompetisi Satria Data 2024 di Universitas Jambi Terlaksana Optimal

2 Juni 2024   11:04 Diperbarui: 2 Juni 2024   11:13 91
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto BErsama pada Pembukaan Pelatihan Kompetisi Satria Data UNJA 2024/dok. pri

Mendalo - Sebagai bentuk pendampingan dan optimalisasi persiapan para peserta delegasi Universitas Jambi (UNJA) untuk Satria Data 2024, Tim Pelaksana Universitas Jambi mengadakan Pelatihan Kompetisi Statistika Ria dan Festival Sains Data (Satria Data) 2024, bertempat di Gedung B Fakultas Sains dan Teknologi Ruang 7. Pelatihan dibuka oleh Wakil Rektor Bidang Akademik, Ibu Prof. Dr. Hafrida, SH., MH., yang memberikan motivasi kepada peserta untuk dapat mengoptimalkan potensi diri di bidang statistika dan sains data. Dalam Laporan Ketua Panitia Pelaksana yang disampaikan oleh Bunga Mardhotillah, S.Si., M.Stat., diinformasikan jumlah delegasi UNJA untuk keseluruhan kategori/bidang lomba adalah sebanyak 51 orang, dengan rincian sebanyak 9 orang mengikuti National Statistics Competition (NSC), sebanyak 15 orang mengikuti Statistics Essay Competition (SEC), sebanyak 16 orang mengikuti Statistics Infographics Competition (SIC), serta sebanyak 21 orang mengikuti Big Data Challenge (BDC). Pelatihan Kompetisi Satria Data ini dilaksanakan secara paralel dengan narasumber berbeda untuk tiap bidang. 

Dalam Laporannya, Ketua Panitia Pelaksana, Bunga Mardhotillah, S.Si., M.Stat. menyampaikan terimakasih kepada seluruh panitia yang berkontribusi, Ibu Wakil Rektor Bidang Akademik yang telah berkenan membuka Acara, Fakultas Sains dan Teknologi yang telah memfasilitasi tempat kegiatan dan menjadi Fakultas dengan delegasi Satria Data terbanyak, Biro Akademik dan Kemahasiswaan UNJA, seluruh peserta, serta kepada keempat narasumber pelatihan yang berkenan untuk berbagi ilmu kepada seluruh peserta. Adapun narasumber untuk pelatihan yang sifatnya pendampingan ini antara lain: Prof. Dr. Junaidi, SE., M.Si untuk NSC, Prof. Dr. Ir. Zulkifli Alamsyah, M.Sc untuk SEC, Nicky Rizkiansyah, S.ST., ME untuk SIC, serta Ulfa Khaira, S.Komp., M.Kom untuk BDC. 

Pendampingan untuk peserta Statistics Essay Competition/dok. pri
Pendampingan untuk peserta Statistics Essay Competition/dok. pri

Pendampingan untuk peserta Statistics Infographics Competition/dok. pri
Pendampingan untuk peserta Statistics Infographics Competition/dok. pri

Pendampingan peserta National Statistics Competition/dok. pri
Pendampingan peserta National Statistics Competition/dok. pri

Pendampingan untuk peserta Big Data Challenge /dok. pri
Pendampingan untuk peserta Big Data Challenge /dok. pri

Adapun landasan dilaksanakannya pelatihan dan pendampingan Satria Data 2024 di lingkungan Universitas Jambi ini adalah Permendikbud No.87 Thn 2017 tentang Penguatan Pendidikan Karakter, Permendikbud No. 27 Thn 2021 tentang Organisasi dan Tata Kerja BPTI, Surat Kepala BPTI No. 0697/J7.1/PN.00/2024 Tanggal 6 Mei 2024 terkait Informasi Sosialisasi dan Perubahan Jadwal Satria Data, Sosialisasi BPTI tanggal 11 Mei 2024 terkait perubahan jadwal pelaksanaan teknis kegiatan Satria Data 2024, Surat Delegasi Satria Data Universitas Jambi No. 1060/UN21/KM.05.03/2024 tanggal 17 Mei 2024, Surat Tugas No. 595/UN21/KM.05.02/2024 tanggal 29 Mei 2024 terkait Pelaksanaan Pelatihan Kompetisi Statistika Ria dan Festival Sains Data Universitas Jambi Tahun 2024.

Semangat dan Sukses Delegasi Satria Data Universitas Jambi 2024/dok. pri
Semangat dan Sukses Delegasi Satria Data Universitas Jambi 2024/dok. pri

Sesuai dengan Tema Pelatihan ini: "Melejitkan Prestasi, Mengasah Potensi, Berkolaborasi untuk Menangkan Kompetisi Satria Data 2024", diharapkan para peserta menguatkan semangat berkompetisi, berjuang dengan optimal, serta memperbanyak latihan dan doa dalam mengikuti kompetisi Satria Data 2024 ini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun