Mohon tunggu...
Maha Dewanto
Maha Dewanto Mohon Tunggu... wiraswasta -

aller anfang ist schwer.

Selanjutnya

Tutup

Humor

Misteri Kematian di Sebuah Rumah Sakit

17 Juli 2012   06:59 Diperbarui: 25 Juni 2015   02:53 1232
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humor. Sumber ilustrasi: PEXELS/Gratisography

Beberapa bulan terakhir ada kejadian yang aneh di Unit Perawatan Intensif (ICU) di salah satu Rumah Sakit ternama dibilangan Jakarta Pusat. Ditemukan indikasi para pasien mengalami kesulitan bernafas dan berakhir dengan meninggalnya pasien tersebut. Anehnya itu terjadi pada pasien yang berada dikamar yang sama, dan waktu yang sama. Yaitu Jum'at pagi, tak perduli umur, kelamin, atau pun latar belakang penyakitnya.

Hal itu tentunya membingungkan para dokter dan beberapa ahli. Mereka sama sekali tidak bisa menemukan penyebab kematian misterius yang berulang kali terjadi itu. Bahkan ada beberapa dokter yang menyerah dan mengkaitkan kematian misterius itu dengan supranatural, berbau klenik.  Agar tidak memakan lebih banyak korban. Diputuskan untuk mengosongkan kamar misterius itu untuk sementara waktu.

Sungguh suatu hal yang lucu. Ketika para dokter yang notabene nya mengandalkan logika & keilmuan menyerah dan menganggap kematian-kematian itu berkaitan dengan hal-hal yang berbau klenik. Banyak pro dan kontra terhadap hal tersebut.

Sebut saja namanya dokter Joko, dokter spesialis bedah ternama. Dia percaya dan yakin semuanya bisa dijelaskan secara ilmiah. Usulannya untuk sengaja menempatkan pasien dikamar misterius itu mendapat penolakan dari beberapa pihak. Pihak yang menolak itu khawatir akan memakan korban lagi. Tapi dokter Joko tidak menyerah, dia juga mendapat dukungan dari beberapa pihak. Dan akhirnya keputusan pun diambil. Para dokter memberanikan diri untuk menuntaskan kasus ini dan menyelidiki penyebab dari kematian-kematian misterius disebuah kamar misterius.

Pada hari kamis diletakkan lah seorang pasien dikamar misterius tersebut. CC TV sudah terpasang untuk memantau pasien. semua sudah dipersiapkan dengan matang, menunggu hari keramat & jam keramat. Jum'at pagi jam 8.

Begitu tiba hari jum'at semua dokter & pegawai dirumah sakit itu sangat tegang menunggu apakah kejadian buruk itu akan terulang kembali. Ada yang mengawasi dari CC TV, ada yang sudah bersiaga jika terjadi hal yang tidak diinginkan. Beberapa dokter pun sudah memegang tasbih, Al-Quran, sebagian lagi memegang bawang putih, salib dan benda-benda suci lainnya untuk menangkal iblis.

Waktu berlalu, mendekati jam 8. pasien masih terbaring tak ada tanda-tanda yang mencurigakan. Dan akhirnya tepat sebelum waktu keramat itu tiba, terbukalah pintu kamar misterius itu. Masuklah Tarjo seorang pegawai part time yang bekerja sebagai cleaning service dirumah sakit tersebut. Dengan tanpa rasa bersalah dia mencabut kabel alat bantu pernapasan pasien lalu menggantinya dengan vacuum cleaner dan mulai membersihkan ruangan.

Sontak saja para dokter yang telah bersiaga dengan cepat menuju kamar itu dan kembali mencolokkan kabel alat bantu pernapasan untuk pasien. Dengan kepolosannya Tarjo pun berkata kepada para dokter :

"lah kok dipateni toh pak dokter?"

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun