Mohon tunggu...
Budiman
Budiman Mohon Tunggu... Mahasiswa - Penulis

Penulis. Menyukai berbagai bidang pekerjaan yang menambah ilmu pengetahuan dan mendapatkan pengalaman.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Masih Kecil tapi Sudah Kecanduan Gadget, Apa Ga Bahaya?

13 April 2022   06:56 Diperbarui: 13 April 2022   07:40 282
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi Penggunaan Gadget pada Anak | Sumber: Pixabay 

Anak-anak jaman sekarang memang sangat berbeda jauh dengan anak jaman dulu, Kenapa? anak jaman dulu bermain hanya dengan permainan tradisional mereka (bermain seadanya), tetapi anak jaman sekarang mulai mereka kecil sekitar usia -+ 1 tahun ke bawah maupun keatas sudah menggunakan Gadget untuk bermain, bahkan juga sampai membuat mereka kecanduan dengan bermain Gadget. 

Sebenarnya anak-anak tidak akan tau Gadget ketika masi kecil apabila tidak di beri oleh orang tuanya, tetapi ketika sudah di beri dan sampai membuat kecanduan dalam bermain Gadget pada saat masi usia yang sangat kecil. kalaupun orang tua memberikan Gadget kepada mereka perlu di berikan batasan waktu yang tepat supaya malah tidak membahayakan buah hati kita tersebut. 

Di mana-mana para orang tua memberikan Gadget kepada anak yang masi sangat tidak di sarankan untuk di berikan dengan bebrapa alasan, salah satu di antaranya yaitu "Anak saya kalau di kasi Hp diem, ga rewel. Kalo ga di kasi suka rewel", begitu keterangan alasan yang di berikan kebanyakan para orang tua terutama ibu-ibu. 

Sebenarnya Gadget tidak salah jika di berikan dengan tujuan  untuk menghibur atau mengedukasi dengan konten-kontenn yang bermanfaat, tetapi apabila di berikan tanpa dengan batasan waktu (apalagi sampai berjam-jam) itu akan sangat membahayakan si anak tersebut. 

Sudah sering kita dengar dan kita lihat di media cetak, media sosial, maupun lingkungan dekat kita sendiri akibat dari kelalaian orang tua yang terbiasa memberikan Gadget kepada anak yang memang belum pantas untuk dia gunakan dan mainkan. 

Ada beberapa kasus yang mungkin para orang tua pernah liat yaitu di mana efek samping dari penggunaan Gadget yang terlalu lama bagi anak yang masi kecil seperti mata memerah, mata keluar darah, mata nya seperti bergerak sendiri (tidak terkontrol), ada juga yang matanya tidak dapat terbuka kembali (mejam secara terus-menerus), dll.

Ilustrasi Masalah Mata Pada Anak | Sumber: Pixabay 
Ilustrasi Masalah Mata Pada Anak | Sumber: Pixabay 

Para orang tua harusnya bijak dalam mendidik anak dengan porsi yang seharusnya, memang Gadget sangat di perlukan dalam mendidik anak. Gadget dapat membuat anak menjadi pandai dan tau banyak hal apabila di berikan dengan video-video pembelajaran untuk menunjang otak dalam memahami, mengerti dan berimajinasi dengan baik. 

Tetapi apabila yang di berikan hal positif malah berdampak negatif tersebut bagaimana? atau yang di liat dan di tonton tidak sesuai dengan yang orang tua harapkan, maka itu akan sangat berbahaya bagi kesehatan otak dan jiwa anak tersebut. 

Maka kita sebagai orang tua perlu bijak dalam memberikan Gadget sebagai penunjang pembelajaran bagi anak kita, jangan sampai sesuatu positif yang berdampak baik yang kita harapkan malah akan berdampak negatif bagi mereka dan berdampak juga kepada orang tua. Mari sama-sama kita bijak dalam memberikan metode hiburan dan pembelajaran bagi buah hati kecil, supaya dapat sesuai dengan yang kita harapkan bersama.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun