Ayam Kecap Pedas
Setahun yang lalu, saya diajak teman saya mampir ke restoran Indonesia di Qatar. Penasaran, pengen tahu menu apa saja yang ada di sana. Sekalian untuk mengobati rinduku pada masakan Indonesia. Awalnya saya ragu dan takut kalau harga yang dipatok oleh restoran Qatindo (Qatar Indonesia) itu terlalu mahal. Maklum, saya kan orangnya super hemat dan banyak perhitungan heheh... Apalagi saya kerja di negri orang, ya saya harus belajar mengatur pengeluaran saya demi tabungan masa depan saya nanti.
Sesampainya saya di Qatindo, langsung saja saya sabet daftar menu yang tersedia di meja makan. Sekilas saja, saya sudah punya pilihan menu kesukaan saya : " Ayam kecap pedas". Saya pesan juga nasi putih dan es teh manis sebagai pelengkapnya.
Tak lama, seorang pelayan yang berasal dari Nepal datang membawa pesanan saya.Mmm... wangi bumbu ayam kecap pedas sudah menyambutku. Â Sepotong paha ayam yang berwarna kecoklatan, berbalut bumbu kecap. Di atasnya dilengkapi dengan potongan tomat dan mentimun. Terlihat juga butiran biji cabe yang membuat ayam kecap ini terasa pedas. Dagingnya terasa empuk, entah direbus terlebih dahulu saat dimasak atau digoreng, itu yang melintas di benakku. Rasanya manis, gurih dan pedas.
Hanya beberapa menit saja, saya sudah menghabiskan ayam kecap pedas ini. Es teh manis, sebagai penutup makan saya, membantu mengurangi rasa pedas yang masih tinggal di lidah.
Setelah itu, saya tinggal mengeluarkan uang 100 real, dan menuju kasir. Untuk satu porsi ayam kecap pedas ini, saya harus bayar uang sebesar 38 real atau sekitar 92.000 rupiah, hmmm... Â total yang harus saya bayar termasuk nasi putih dan es teh manis adalah 58 real.
Dari pengalaman wisata kuliner saya di Qatindo ini, saya pun mulai mencoba membuat ayam kecap pedas dengan tangan saya sendiri. Bahan yang saya sediakan adalah 5 potong paha ayam, kecap, cabe hijau, daun bawang, daun putih, mentimun, tomat, garam, dan sedikit penyedap rasa.
Pertama-tama saya goreng terlebih dahulu paha ayam tersebut sampai kering dan berwarna coklat. Tahap selanjutnya, saya panaskan wajan yang sudah berisi minyak goreng  untuk mengolah bumbu-bumbu. Saya masukan irisan cabe hijau, daun bawang, dan bawang putih sampai wangi. Kemudian saya tambahkan kecap, garam dan sedikit penyedap rasa. Saya aduk sebentar, dan mulai memasukan ayam yang sudah digoreng tadi. Saya aduk-aduk sampai bumbu benar-benar meresap. Hanya beberapa menit, ayam kecap pedas karya saya pun jadi. Tinggal saya taruh di piring, dan saya hias dengan potongan tomat dan mentimun.
Selamat makan... ^_^
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H