Mohon tunggu...
Budi Susilo
Budi Susilo Mohon Tunggu... Lainnya - Bukan Guru

Nulis yang ringan-ringan saja. Males mikir berat-berat.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

Rencana Gagal, tapi Kemudian Menemukan Salad Enak

31 Januari 2023   19:59 Diperbarui: 31 Januari 2023   20:39 476
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Salad yang enak (dokumen pribadi)

Pedagang buah membawa 60 bungkus buah milik pemodal. Ia memperoleh komisi sebesar Rp2.000,00 dari setiap penjualan. 

Apabila seluruh barang habis, maka ia akan memperoleh pendapatan kotor senilai Rp120.000,00 pada akhir hari. Sangat lumayan, daripada menghabiskan waktu seharian dengan termenung meratapi nasib.

Ngopi dan Pesan Makanan

Pada sebuah warung sederhana saya melepas lelah. Memesan kopi tubruk.

Sementara menunggu, saya menyempatkan diri membaca koran. Lama juga ya tidak membentangkan surat kabar cetak!

Ngopi dan membaca koran (dokumen pribadi)
Ngopi dan membaca koran (dokumen pribadi)

Warung tampak belum ada pembeli, meski jarum pendek melewati angka sepuluh.

"Si mas adalah pembeli pertama," ujar ibu yang menunggu warung.

Saya minta dibuatkan rujak buah dengan pedas sedang. Dibungkus. Sigap si ibu mengulek gula merah dan bumbu lainnya serta mengiris bengkuang, mentimun, nanas, mangga muda, ubi mentah.

Gelas telah menyisakan ampas. Sepertinya enak makan penganan di luar waktu makan.

Kembali ibu warung mengulek kacang, sedikit gula merah, kencur, dan bumbu lain yang tidak terlihat. Ke dalam saus yang sudah halus ia memasukkan irisan kacang panjang, mentimun, kubis, terong bulat. Terakhir, taoge dan daun kemangi. Semuanya sayuran segar.

Campuran sayur mentah dengan saus kacang yang berbeda dengan pecel dan gado-gado umumnya. Rasa kencur dalam saus demikian menonjol. Ditambah ada nuansa gurih di antara rasa sedikit manis.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun