Program guru penggerak menjadi salah satu upaya pemerintah melalui kementerian pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi Untuk meningkatkan mutu pendidikan Indonesia. Saat ini guru penggerak sudah memasuki program angkatan ke 5 dan ribuan guru terlibat didalamnya.
Merosotnya kualitas pendidikan kita belakangan ini sangat mengkhawatirkan seperti kehilangan arah menyebabkan terjadi penurunan kualitas siswa, kemampuan berliterasi yang sangat rendah, membaca, berhitung sebagai hal mendasar dalam kehidupan sangat sulit dipahami sebagian besar pelajar-pelajar di Negara kita.
Begitu juga kemerosotan moral membuat kita mengelus dada melihat generasi muda kita saat ini, pergaulan yang tidak sehat, narkoba, sex bebas dan kenakalan remaja menjadi sesuatu hal yang biasa saat ini sungguh miris dan sangat memprihatinkan.
Atas dasar persoalan tersebut pemerintah pelan-pelan berupaya memperbaiki sistem pendidikan di negeri ini, dengan langkah awal membebaskan sistem pendidikan yang tidak jelas orientasinya dengan mengkampanyekan merdeka belajar.
Merdeka belajar menjadi media dan tujuan yang akan di capai dari guru-guru yang tergabung dalam guru penggerak nantinya. suatu langkah yang baik untuk merubah wajah pendidikan Indonesia yang ternyata sudah jauh tertinggal dari negara lain.
Apa sebenarnya guru penggerak itu ?, Ini sering menjadi pertanyaan para guru yang belum tergabung dalam pendidikan guru penggerak.
Menurut situs resmi kementerian pendidikan, kebudayaan, riset dan teknologi, Guru Penggerak adalah pemimpin pembelajaran yang mendorong tumbuh kembang murid secara holistik, aktif dan proaktif dalam mengembangkan pendidik lainnya untuk mengimplementasikan pembelajaran yang berpusat pada murid, serta menjadi teladan dan agen transformasi ekosistem pendidikan untuk mewujudkan profil Pelajar Pancasila.
Mari kita sederhanakan pengertian guru penggerak tersebut agar mudah kita fahami.
Guru penggerak sebagai pemimpin pembelajaran, artinya kedepannya program guru penggerak akan melahirkan pemimpin-pemimpin di bidang pendidikan seperti kepala sekolah, pengawas pendidikan. lulusan guru Penggerak akan di prioritaskan untuk menempati posisi kepala sekolah agar seluruh stake holder dilingkungan sekolah bergerak menuju sekolah yang melahirkan generasi-generasi yang berkualitas.
Guru penggerak akan menjadi teladan dan agen transformasi ekosistem pendidikan, dalam artian sederhana guru penggerak nantinya mampu menginspirasi rekan sejawat dan anak didik untuk mewujudkan cita-cita pendidikan yang sebenarnya.