Catatan : gunakan kertas yang sedikit besar dan letakkan dalam posisi landscape agar mempermudah jika kita mendapatkan banyak sub-topik.
2. Â Mulailah dengan menulis sub-topik yang berkaitan dengan ide utama di sekeliling daripada ide utama tadi.
Caranya : buat lingkaran untuk member tanda dan batas dalam tulisan beberapa sub-topik yang kita tulis. Hal terpenting dalam menulis sub-topik adalah lakukan brainstorm untuk menemukan beberapa gagasan dalam menulis sub-topik.
Catatan : jangan pernah takut menulis apapun ide yang kita dapatkan, dan buatlah sebanyak yang kita bisa pikirkan untuk nantinya bisa kita kembangkan.
3. Â Ulangi langkah kedua untuk membuat sub-topik yang lebih rendah dari sub-topik yang pertama tadi.
Caranya : Pilih salah satu sub-topik turunan dari ide utama, dan tuliskan sub-topik yang relevan dengan sub-topik tingkat pertama tadi.
Catatan : Hal ini tidak wajib dilakukan jika masih dalam tahap pemula, cukup satu tingkat sub-topik terlebih dahulu ( ini berdasarkan pengalaman saya sendiri)
4. Setelah dirasa cukup dalam menuliskan sub-topik dari ide utama tadi, mulailah dengan membuat pembahasannya satu persatu menjadi sebuah tulisan ataupun artikel yang relevan dengan judul dan permasalahan yang dibahas.
Caranya : Pilih satu sub-topik untuk dibuatkan artikelnya, cari beberapa sumber yang kemungkinan membahas topik sama dan buat penjelasan versi kita sendiri.
Catatan : Buatlah tulisan dan penjelasan yang lebih lengkap dan berkualitas, agar pembaca nantinya akan mendapatkan solusi atau jawaban dari pertanyaan mereka dengan lengkap dan terinci.
Kesimpulan
Metode mind mapping adalah salah satu metode yang banyak digunakan penulis ataupun blogger dalam menentukan judul dari tulisan-tulisan mereka. Banyak metode yang lain juga yang bisa kita terapkan, yang terpenting adalah metode yang kita pilih kita lakukan dengan serius dan sungguh-sungguh agar mendapatkan hasil yang maksimal.