Mohon tunggu...
Bubup Prameshwara
Bubup Prameshwara Mohon Tunggu... Operator - Uyeah

Kadang saya memikirkan apa yg terjadi di indonesia ini, sungguh bikin "miris". Tapi kadang saya juga merasa tak ada gunanya memikirkan apa yg sedang saya pikirkan :O

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Jelang Solo Cyber Day: Kompasianers Menyambut Antusias

30 November 2011   14:34 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:00 290
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

[caption id="attachment_145733" align="aligncenter" width="672" caption="Mari kita kompasianers wilayah Solo dan sekitarnya, meramaikan Solo Cyber Day"][/caption] Alhamdulillah yah, akhirnya dengan lobi yang alot dan perjuangan mas Dimas Suyatno, akhirnya KOMPOS (KOMPasianers Orang Solo) bisa "unjuk gigi" mengisi satu diantara lima puluh stan yang disiapkan oleh Diskominfo Kota Solo dalam acara bertajuk Solo Cyber Day yang akan digelar pada hari Minggu, 4 Desember 2011. Apresiasi setinggi-tingginya patut kita berikan kepada Pemkot Surakarta karena telah memberikan wadah untuk mengembangkan potensi dari masing-masing komunitas dunia maya. Hal ini menandakan bahwa Pemkot Surakarta begitu menghargai eksistensi sebuah komunitas dunia maya, dan diharapkan pula dengan digelarnya acara ini secara berkesinambungan akan menciptakan iklim positif sehingga mampu menjadikan brand kota Solo makin berseri. Itu mas Dimas, lain lagi dengan mbak Niken Satyawati, ibu-ibu ini rajin memprovokasi (dalam arti yang positif) atau bahase ngetrendnya berkampanye secara terbuka di kompasiana ini untuk menyerukan agar para kompasianer di wilayah Solo dan sekitarnya turut andil dalam acara yang baru pertama kalinya digelar ini. Untungnya disela kesibukan masing-masing kompasianer, beberapa diantaranya memastikan akan hadir di acara yang bersamaan dengan Car Free Day ini. Bahkan pak Johan Wahyudi dalam perbincangan di kolom komentar mengatakan akan membawa sekarung buah rambutan hasil panen dari kebun sendiri, tentu saja hal ini menggembirakan. Apalagi soal makanan, dipastikan Bubup Prameshwara yang paling doyan makan. Bila orang bilang makan adalah hal yang wajar atau "gejala alam", maka bila ada makanan dihadapan Bubup Prameshwara akan terjadi sebuah "bencana alam" karena dijamin makanan akan cepat ludes. Pendek kata, bukannya ber-browsing ria disana tapi malah akan sibuk ngegares makanan daripada keburu habis. (ini dia nich P.S.K, Pemakan Segala Kemungkinan) Berdasarkan info yang saya ambil dari websitenya, maka nanti disediakan tenda stan ukuran 2,5x3m dengan fasilitas 1 meja, 1 kursi, dan stop kontak yang tentunya beraliran listrik. Bila mengamati fasilitas ini, maka hal-hal yang harus diperhatikan adalah menyiapkan perlengkapan penting lainnya seperti kabel roll, jeck T, atau malah sukur-sukur ada kompasianer yang akan membawa proyektor beserta layarnya, kan lumayan kalau ada yang bawa TV Tuner kita bisa rame-rame nonton Doraemon, hahaa. Bagi para kompasianer yang mempunyai perlengkapan diatas, mohon kesediaannya ya, saya sich bawa 5 kursi bakso saja, lumayan buat duduk, hehee. Atau mungkin ada yang ingin bawa tikar, waduh mirip piknik aja ya? Tak mengapa, itung-itung inilah Family Gathering versi kompasianers Solo. Tadi siang kebetulan saya juga meluangkan waktu membuat screen sablon dari desain yang saya buat kemarin malam. Jadi, bila ada kompasianer yang bersedia menjadi penyandang dana untuk membeli beberapa kaos polos dan obat sablon, maka Insya Allah saya bersedia menyablonkannya di rumah (hehee, screen sablon sudah siap dipergunakan).

Desain kaos depan

[caption id="attachment_145731" align="alignnone" width="662" caption="Desain kaos versi P.S.K"][/caption]

Desain kaos belakang

[caption id="attachment_145732" align="alignnone" width="664" caption="Desainkaos versi P.S.K"][/caption] Dari info di website solocyberday, inilah komunitas dunia maya yang akan meramaikanelaran acara nanti tanggal 4 Desember 2011 : 01. Inbistek Solo Techno Park 2011 02. SAT Puskom UNS 03. Entitas Mahasiswa Diploma III Ilmu Komputer (E-Mailkomp) UNS 04. Sukoy (Koprol) 05. Pasoepati.Net 06. Explore Solo Community 07. KabarSolo @ 08. Solo Tumblr. Community 09. Akademi Berbagi Solo 10. Solo Berkebun 11. Kompasiana Solo 12. Forum Mikrotik Indonesian (FMI) 13. Tajdid Linux 14. KPLI Solo 15. Blogger Bengawan 16. Pandi 17. Internet Sehat 18. Trah Martowirono 19. Nami Wedding Organizer 20. Kampoeng Batik Laweyan - Divisi IT FPKBL 21. Bis Mania Community 22. Skyscrapercity Solo Raya 23. PJL 99 Railfans soloraya (Edan Sepur Korwil Solo) 24. Reptzone 25. Kaskus Solo 26. Pasoepati Sambernyawa.com 27. Club Hipnotis.com 28. Moslem Enterpreneur Community 29. Kopma UNS 30. STMIK Sinar Nusantara 31. SMK Negeri 2 Surakarta 32. Gerkatin Solo 33. Wikipedia Bahasa Indonesia 34. Komunitas SABDA 35. Forbis Solo 36. Arsudia + Solo Hijau 37. SIGN Digital Magazine 38. Indobizter (Fast Webservice) 39. T.H.I.N.K Gold Community 40. KOS 41. LPR Kriya Mandiri Surakarta 42. Rumah Coklat Chomel 43. BimBel Matematika Gasing By Online 44. Speed Gold Community 45. Kaos Cerdas & Kaos Saos 46. Bunda Tas Kidz Shop 47. Kaos Kartun Indonesia ElJeGeBe 48. Blazed Shop 49. Docharo.com - Online Shopping Mall 50. Butik My Kebaya grosirkebaya.net

~~{[["P.S.K"]]}~~ Persatuan Solo Kompasianers

oleh : Bubup Prameshwara, SH (Specialis Humor)

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun