Mohon sharing dari kompasioner..
Dua tiga kali pengalaman kami, karena bermaksud baik kepada beberapa orang baik itu ada hubungan family maupun orang lain masuk dalam lingkup keluarga kami. Namun  akhirnya menjadikan beberapa hal dan masalah yang tidak baik. Bahkan terakhir seorang anak yang sudah hampir 5 tahun ikut bersama dalam keluarga kini pergi dengan istilahnya kurang beretika atau tanpa pamit yang sewajarnya. Pamitlah secara baik-baik , itu yang kami inginkan, kami tidak mengharapkan terima kasih atau yang lainnya apalagi dalam bentuk materi walaupun kami sudah berhasil mengantarkan dia untuk bisa survife dalam hal ekonomi karena hal terakhir yang kami lakukan untuk dia adalah mengikuti suatu ajang kompetisi nasional dan menjadi juara sehingga mendapatkan suatu kontrak dengan suatu perusahaan multinasional dan juga kontrak dengan label music ternama di Indonesia. Hanya karena terpengaruh beberapa orang di sekelilingnya yang dulu kami percaya dan juga pengaruh materi seseorang yang kuat dalam ‘kekayaannya’, hubungan kami sudah tidak baik lagi, bahkan beberapa hal yang sebenarnya bisa dikatakan ‘rahasia keluarga’ di obral disana-sini oleh orang2 di sekelilingnya tersebut.
Terimakasih
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H