Mohon tunggu...
Brigitta Indah Setiani
Brigitta Indah Setiani Mohon Tunggu... Lainnya - Seorang mahasiswi biasa.

Seorang mahasiswi yang sedang menempuh pendidikan S1 Teknik Industri di Universitas Sebelas Maret.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Peningkatan Ketahanan Pangan dan Supporting Pemahaman Masyarakat terhadap Covid-19

21 Juli 2020   19:32 Diperbarui: 24 Agustus 2020   11:14 149
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

(Surakarta, 21 Juli 2020), Pada tanggal 02 Juni 2020, Universitas Sebelas Maret Surakarta resmi menerjukan mahasiswa dalam kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) Covid-19 Batch III yang dilakukan secara daring oleh Bapak Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. Kegiatan KKN yang dilaksanakan oleh UNS terbagi menjadi 3 jenis yaitu KKN Tematik Integratif berbasis lokasi, KKN Tematik Integratif berbasis kemitraan, dan KKN Peduli Bencana. 

Dengan adanya status pandemi yang dikeluarkan oleh WHO mengenai Covid-19, ditambah dengan penetapannya sebagai status Kejadian Luar Biasa (KLB), model KKN yang diimplementasikan adalah model KKN Peduli Bencana (KKN PB). 

Model KKN Peduli Bencana (KKN PB) merupakan model KKN yang dapat diimplementasikan di saat kondisi negara dinyatakan darurat bencana, misalnya bencana alam banjir, tsunami, gempa bumi, dan darurat bencana wabah penyakit. Dalam upaya penanggulangan bencana, KKN PB UNS mengacu pada buku panduan pelaksanaan KKN PPM Peduli Bencana yang telah diterbitkan oleh Dikti. 

Dalam suasana tanggap darurat, perguruan tinggi tetap dapat melaksanakan KKN PB ini hanya dalam pelaksanaannya dapat dilakukan dalam waktu singkat sesuai jenis bencananya. 

Oleh karena itu, Unit Pengelola Kuliah Kerja Nyata Universitas Sebelas Maret Surakarta membuka pendaftaran KKN UNS Era Covid-19 bagi mahasiswa yang telah menempuh 100 sks dan telah menginput mata kuliah KKN di KRS.

Salah satu mahasiswa Teknik Industri, Fakultas Teknik UNS Surakarta, Brigitta Indah Setiani (I0317021) mengikuti kegiatan KKN UNS Era Covid-19 secara individual di tempat domisilinya yaitu Kelurahan Semanggi RT 001/RW 013, Kecamatan Pasar Kliwon, Kota Surakarta, Jawa Tengah dengan bimbingan Ibu Dr. Sri Yamtinah, S.Pd, M.Pd dengan judul kegiatan "Peningkatan Ketahanan Pangan serta Supporting Pemahaman Masyarakat Terhadap Covid 19". Kegiatan ini dilaksanakan selama 45 hari mulai tanggal 02 Juni 2020 hingga 17 Juli 2020. 

Terdapat 4 program kerja yang dilaksanakan yaitu pemberian bibit tanaman sayuran beserta medianya dengan dilampirkan brosur cara bercocok tanam hidroponik sayur kangkung, selada, dan bayam menggunakan botol plastik dengan pendampingan pada saat pembuatan, pengedukasian tentang protokol perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dalam kehidupan sehari-hari di rumah melalui brosur, komik, dan poster dibagikan melalui print out dan ditempelkan di sekitar jalan, pengedukasian tentang Covid-19 dengan memberikan materi yang mudah dimengerti melalui poster yang dibagikan melalui Instagram, serta mengedukasi tentang cara membuat masker bergambar menggunakan cat kain melalui video.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun