Sragen (06/02/2023) -- Mahasiswa KKN TIM I Universitas Diponegoro Tahun Ajaran 2022/2023 resmi diterjunkan perdana secara offline pada tanggal 3 Januari 2023. Kegiatan KKN TIM I dipersiapkan secara matang dengan antusiasme para mahasiswa dikarenakan pada tahun sebelumnya diadakan secara daring melihat maraknya Pandemi Covid-19 di Indonesia. Tema yang diangkat pada KKN ini yaitu "Pemberdayaan Masyarakat berbasis SDGs (Tujuan Pembangunan Berkelanjutan)". KKN dilaksanakan selama 45 hari di Desa  Jekawal, Kecamatan Tangen, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah dari tanggal 3 Januari -- 16 Februari 2023.
Negara Indonesia termasuk salah satu Negara yang memiliki kepadatan penduduk yang tinggi. Setiap wilayah memiliki tingkat kepadatan penduduk yang berbeda-beda. Komposisi penduduk menggambarkan susunan penduduk yang dibuat berdasarkan pengelompokan penduduk menurut karakteristik-karakteristik yang sama dan dapat memberikan gambaran mengenai pengelompokan penduduk berdasarkan pengelompokan kriteria tertentu.
Data kependudukan memiliki peran yang sangat penting. Dengan adanya data kependudukan, suatu daerah dapat menentukan kebijakan yang tepat di masa yang akan mendatang. Sehingga, data kependudukan diharapkan mampu mempermudah perangkat daerah untuk menyusun dan menentukan suatu kebijakan. Komposisi data kependudukan yang dikelompokan berdasarkan umur dan jenis kelamin dapat disajikan dalam bentuk grafik yang disebut Piramida Penduduk.
Piramida Penduduk berfungsi untuk mengetahui data dan fakta akan keadaan sebenarnya dari komposisi jumlah penduduk di suatu daerah dan dapat memberikan gambaran singkat bagi masyarakat tentang kondisi di daerah tersebut. piramida penduduk bisa memuat atau mengelompokan berdasarkan biologis (jenis kelamin dan usia), tingkat pendidikan, pekerjaan atau mata pencaharian, pendapatan, dan status pernikahan. Dari piramida penduduk juga, dapat diketahui tingkat usia produktif dari wilayah ataupun negara yang bersangkutan.
Desa Jekawal merupakan desa di dalam Kecamatan Tangen, Kabupaten Sragen, Jawa Tengah. Menurut data statistik Desa Jekawal memiliki penduduk sebanyak 4033 jiwa dan luas wilayah 960,240 Ha. Desa Jekawal tersebut terdiri dari 24 RT dan 7 Dukuh yakni, Bligi, Blontah, Bokoran, Jekawal, Ngrancang, Ngrayung, dan Silibau.
Setelah melakukan pengamatan selama KKN, ternyata diketahui bahwa Balai Desa Jekawal belum memiliki Piramida Kependudukan. Sehingga penulis memiliki inisiatif untuk membantu membuat Poster dan Modul Piramida Penduduk Desa Jekawal sekaligus memberikan pengetahuan bahwa data kependudukan merupakan hal yang penting dan bermanfaat untuk memutuskan kebijakan tertentu pada desa Jekawal.
Berdasarkan data kependudukan Desa Jekawal, didapat bahwa rasio jenis kelamin adalah sebanyak 90,867 atau sekitar 91% yang artinya bahwa setiap 100 penduduk perempuan terdapat 91 penduduk laki-laki. Untuk rasio anak wanita adalah sebanyak 30,396 atau sekitar 30% yang artinya bahwa setiap 100 perempuan usia reproduksi (15 - 49 tahun) terdapat 30 balita. Dan yang terakhir, yaitu rasio ketergantungan (rasio beban tanggungan) adalah sebanyak 60,805 atau sekitar 61% yang artinya bahwa setiap 100 penduduk usia produktif (15 -- 64 tahun) menanggung biaya hidup 61 usia non-produktif.
Pada hasil akhir program kerja, penulis melakukan penyerahan kepada Kepala Lurah, Pak Sutarno di Balai Desa Jekawal yaitu berupa Poster dan Modul Piramida Kependudukan yang disambut dan diterima dengan hangat. Dengan poster yang dipasang di Balai Desa dan Modul yang diberikan diharapkan dapat bermanfaat sebagai acuan bagi perangkat desa untuk membuat piramida kependudukan di tahun-tahun berikutnya serta membuat kebijakan yang tepat dan sesuai.
Â