Nama Krzysztof Piatek belakangan ini menjadi buah bibir para pecinta sepak bola khususnya Liga Serie A. Pria 23 tahun ini berhasil menorehkan 13 goal di Serie A musim 2018/2019 bahkan ia membuntuti perolehan goal nama-nama pemain berpengalaman di Liga Italia seperti Quagliarella, Duvan Zapata dan tentunya mega bintang Cristiano Ronaldo.
Keganasan pemain asal Polandia ini menjadi daya tarik tim-tim besar dari italia maupun luar italia. Salah satunya Ac Milan yang akhirnya berhasil mengamankan tanda tangan pemain yang di sebut sebagai penerus Lewandowski ini. Ac Milan berhasil mengalahkan tim-tim seperti Bayer Munich, Chelsea, hingga Barcelona untuk mendapatkan Piatek.
Ac Milan harus mengeluarkan biaya 35 juta euro untuk mendatangkan bintang Genoa ini, dan hampir secara bersamaan Ac Milan juga memutus kontrak peminjaman Higuain dari Juventus yang akhirnya memutuskan berlabuh ke klub London Chelsea.
Ekspektasi yang tinggi dari para petinggi Milan ternyata tidak sejalan dengan realitanya karena Higuain hanya berhasil mencetak 8 goal dari 22 penampilan di semua ajang bersama Ac Milan.
Lalu pertanyaannya apakah ini memang langkah cerdik dari manajemen Ac Milan atau hanya pembelian panik ?? tentu hanya waktu yang bisa menjawabnya. FORZA MILAN !!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H