Mohon tunggu...
Bowie
Bowie Mohon Tunggu... Lainnya - Pemerhati isu sosial , lingkungan, alam, pendidikan

GILANG (semanGat Inisiatif kreatif Leadhership entrepreniur proactive Action Ngobrol pintar)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Ekowisata Keranggan Fasilitasi Out Bond dan Team Building LDK Pemuda Tangsel

21 September 2024   07:28 Diperbarui: 21 September 2024   07:33 49
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Input : mengankat tongkat dgn jari secara bersamaan (dokpri)

Dinas Kepemudaan dan Olahraga (Dispora) Tangerang Selatan (Tangsel) mengadakan Latihan Dasar Kepemimpinan (LDK) dengan mengusung tema "Generasi Muda Berkualitas Berkarakter Sesuai Visi Misi Kota Tangsel" yang diikuti oleh 40 orang pemuda-pemudi dari Kelurahan Cempaka Putih, Kecamatan Ciputat Timur Tangerang Selatan selama 2N3D (2 malam 3 hari).

Khusus kegiatan LDK outbond dilaksanakan di Kampung Ekowisata Keranggan Jalan Lingkar Selatan, Kecamatan Setu Tangerang Selatan, dalam bentuk team building, kreatifitas craft dan pelatihan water rescue pada Kamis (29/08/2024).

Kepala Bidang Kepemudaan Dispora Tangsel, Deden Umaidi mengatakan, bahwa tujuan pelatihan ini untuk membentuk kepribadian para peserta yang nantinya bisa menjadi pemimpin yang berkarakter demokratis, kreatif, dan inovatif.

"Harapannya peserta dapat menanamkan jiwa kepemimpinan, kemandirian, kedisiplinan dan keteladanan," harap Deden

Selanjutnya, Ijas dan Bagoes instruktur team building menyampaikan bahwa semua games seperti membentuk kelompok, bom water, gegana, magic stik, tangrap, tembak koboi, tebak gaya,  dan lain lain merupakan rangkaian latihan komunikasi, leadership, karakter, team work, kreatifitas dan fokus terhadap tugas.

Input : gegana membawa bola kecil diletakan ke tiang (dokpri)
Input : gegana membawa bola kecil diletakan ke tiang (dokpri)

Diawal permainan peserta diintruksikan baris berbaris dengan sedikit permainan terbentuklah 4 kelompok yang masing masing harus memberi nama kelompoknya dengan nama binatang yang memiliki filosofi, kelompok pertama menamakan kelopompo Kancil, ke 2 dengan nama Ikan Julung Julung, kelompok 3 dengan nama Biaya,  terakhir dengan nama Babi.

Masih dalam arena baris berbaris masing masing kelompok diintriksikan membuat yel yel dan menampilan suara masing masing binatang. Permainan yang paling heboh dan tersulit adalah "Gegana" dimana masing masing kelompok membawa bola kecil dengan tali untuk diletakana di sebuah tiang, kalau jatuh artinya bola jatuh dan meledak, harus diulang kembali 

"Untuk aktifitas craft, adik adik nantinya bisa mengembangkan dan menerapkan sebagai kegiatan ekonomi kreatif" ucap Ijas.

Kemudian Ridwan, Carlos, Riko dan Nurdin memandu kegiatan water rescue, peserta dilengkapi baju pelampung, topi pelindung , dayung dan  4 buah perahu karet menyusuri sungai Cisadane, selain praktek cara mengendalikan perahu dilakukan juga latihan pertolongan di dalam air.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun