kali ini saya akan memberikan sedikit cerita pendek bersambung yang saya buat sendiri. sebenarnya cerita ini sudah pernah saya cetak untuk keperluan kusus.
sebenarnya pada awalnya saya hanya ingin membuat cerita tersebut sebanyak 6 bagian, tetapi karena ada sedikit masalah mungkin nantinya akan melebihi dari perkiraan awal saya.
sehubungan dengan hilangnya file dari cerita yang bagian 1 itu dan ditambah lagi saya juga sedikit lupa dengan cerita bagian 1 itu, jadi untuk bagian pertama ini saya akan menggantinya dengan keterangan alur cerita cerpen saya itu.
tidak perlu basa-basi, langsung saja silahkan disimak.
cerita ini berpusat pada 5 orang mahasiswa yang tidak diketahui identitas aslinya, baik itu alamatnya ataupun yang lainnya, yang diketahui hanyalah nama dari ke-5 mahasiswa tersebut. ke-5 mahasiswa tersebut adalah; Ali, Aji, Eko, Dwi, Agus.
belum lama ini bisa kita lihat di berita, bahwa dikabarkan ada seorang yang hilang saat mendaki gunung merapi (terpelosok kedalam kawah), untuk cerita saya yang ini saya mengambil setting yang sama dengan berita yang tersebat tersebut. benar sekali Gunung Merapi. tetapi perlu anda ketahui dulu bahwa Gunung Merapi yang saya maksudkan dalam cerita ini bukanlah Gunung Merapi yang berada dalam berita tersebut, karena Gunung Merpi disini saya setting menjadi gunung yang belum terdapat banyak pemukiman warganya.
dalam cerita ini saya akan mentitik beratkan pada kejadian - kejadian diluar rencana dari ke-5 mahasiswa tersebut. Kejadian - kejadian apakah itu ? untuk mengetahuinya silahkan tunggu kelanjutan ceritanya.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H