Mohon tunggu...
Wijaya
Wijaya Mohon Tunggu... lainnya -

Setengah pengangguran, suka jalan-jalan kalau ada uang dan orang tua tunggal

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

Citibank Hanya Melayani Jakarta dan Surabaya

5 Oktober 2014   20:42 Diperbarui: 17 Juni 2015   22:17 79
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1412491266443989263

[caption id="attachment_346101" align="aligncenter" width="320" caption="Citibank Logo"][/caption]

Siapa yang tidak mengenal Citibank terutama untuk para pemakai jasa kartu kredit yang dikeluarkan jasa keuangan berskala internasional ini. Di Indonesia sendiri kantor cabang Bank Internasional ini tersebar dihampir seluruh kota besar di Indonesia, dan berkaitan dengan hal ini saya berasumsi bahwa nasabah jasa perbankan dan kredit ini pastilah lumayan besar juga di kota besar diluar Jakarta dan Surabaya.
Bermula dari adanya pesan pendek di telepon seluler saya yang mengatakan berhak mendapatkan tiket pesawat ke Singapura secara gratis untuk pemakaian dengan jumlah nominal yang ditentukan dari nomor resmi citibank 69999 dalam masa bulan tertentu.
Sebagai nasabah yang lumayan tertib dalam melakukan pembayaran sebelum jatuh tempo dan bahkan masuk dalam kategori 1 (kreditur lancar) sayapun menelpon petugas layanan perbankan tersebut untuk meminta keterangan lebih lanjut. Apalagi nominal yang diminta sebagai persyaratan sudah bisa terpenuhi.
Seperti biasa sehabis di verifikasi oleh petugas layanan pelanggan sayapun menerangkan tujuan telepon tersebut. 4 (empat) angka terakhir dari 16 (enambelas) nomor kartu kredit pun sudah sesuai sampai akhirnya petugas tersebut menyebutkan bahwa promosi tersebut hanya berlaku untuk nasabah yang berdomisili di Jakarta dan Surabaya saja.
Praktik Citibank ini bukanlah hal yang asing, begitu banyak promosi yang disebut-sebut untuk pelanggan tetapi hanya menyasar untuk wilayah tertentu saja. Ini tentu saja membuat saya bertanya-tanya apakah Citibank hanya untuk wilayah Jakarta dan Surabaya saja? Atau apakah pelanggan diluar dari dua wilayah tersebut hanyalah penggembira semata?
Jika saya ditanya apakah hal itu adil adanya? tentu saja tidak! Sebagai pelanggan yang menerima aturan dan persyaratan secara sama tentu saja sama berhaknya untuk mengikuti sejumlah promo yang digiatkan oleh perusahaan jasa yang dipakai. Kalaupun memang untuk daerah tertentu, untuk apa mengirim pesan pendek ke pengguna yang notabene berdomisili diluar daerah tersebut dan dengan nomor telepon yang juga dikeluarkan dari daerah dimana si pelanggan mendaftarkan dirinya? Bukankah data pelanggan semestinya terbukukan secara rapi sesuai asal daerah pelanggan? (dibuktikan dengan banyaknya persayaratan verifikasi pelanggan sebelum berbicara dengan petugas layanan telepon)
Ini tentunya bisa menjadi perhatian kita semua terutama pemakai jasa perbankan yang terkesan diskriminatif dan segmentif.  Saya sendiri menunggu tanggapan dari Citibank tidak mendapatkan jawaban apapun. Semoga pihak penyedia jasa mampu memberikan rasa nyaman dan keterbukaan informasi
Sumber gambar dari Pajak.Co.Id

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun