Mohon tunggu...
Ruang Berbagi
Ruang Berbagi Mohon Tunggu... Dosen - 🌱

Menulis untuk berbagi pada yang memerlukan. Bersyukur atas dua juta tayangan di Kompasiana karena sahabat semua :)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Pria yang Shalat di Samping Gereja Itu Tidak Takut Jin Kafir

18 Agustus 2019   06:30 Diperbarui: 18 Agustus 2019   06:37 3109
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Omar- foto: dokpri Bobby MSF

Suatu ketika, 26 Agustus 2018, saya berkesempatan membantu sebuah gereja di Italia Utara. Nama gereja paroki itu adalah Paroki Nostra Signora Lourdes di Asti, sebuah kota dekat Turin (Torino), kandang tim sepak bola Juventus.

Suatu sore, saya duduk-duduk di kursi di halaman gereja tersebut. Waktu itu hari telah senja. Seorang pria masuk ke halaman gereja. Ia menggelar semacam alas. Tadinya saya tak begitu memerhatikan pria itu. Saya pikir, ia mau beristirahat sejenak di samping gereja.

Ternyata, dari gerak tubuhnya, saya paham bahwa pria itu tidak sedang beristirahat, namun sedang menjalankan salat. Saya juga heran, mengapa ia memilih menjalankan salat tepat di samping tembok gereja. Apalagi, sore itu sedang berlangsung perayaaan Ekaristi di dalam gereja.

Saya menunggu sampai pria saleh itu selesai salat. Setelah usai bersembahyang, pria itu tak langsung pergi. Ia duduk di depan pintu gereja sambil membawa sebuah tas besar.

Rupanya tas itu berisi barang dagangan. Sang pria itu menjual peralatan cuci piring. Saya mendekati pria itu. Saya beranikan diri menyapanya dengan berkata, "Assalamualaikum". Sang pria segera menjawab, "Waalaikumsalam". 

Ia tampak sedikit terkejut mendengar salam saya. Maklum, yang mengucapkan salam itu adalah saya, bukan seorang yang seagama dengannya. "Saya dari Indonesia. Saya juga punya paman dan bibi beragama Islam," kata saya padanya. 

Ia memperkenalkan dirinya, "Saya Omar dari Maroko." Obrolan kami berlanjut tentang dagangan yang ia bawa. Omar telah beberapa waktu bermigrasi ke Italia untuk mencari penghidupan yang lebih baik bagi keluarganya. Ia berjualan peralatan cuci piring untuk menghidupi istri dan anak-anaknya.

Ia berkeliling menjajakan barang dagangannya ke banyak tempat, juga di depan gereja-gereja. Saya menduga, Omar sudah hafal jadwal perayaan Ekaristi atau misa di gereja-gereja di kota Asti ini. 

Tujuannya agar ia dapat menjaring pembeli dari antara umat Katolik yang pulang dari gereja ke rumah masing-masing. Karena itulah ia datang tepat saat di gereja sedang ada ibadat.

Yang membuat saya kagum, Omar menjalankan semboyan latin "Ora et Labora": Berdoa dan Bekerja. Sebelum menggelar dagangannya, ia menjalankan salat, tepat di samping tembok gereja. 

Sekadar catatan, setahu saya tidak ada masjid di kota Asti ini. Maklumlah, saudara-saudari beragama Islam adalah minoritas dan pendatang "baru" di kota kecil ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun