***
Keutamaan bulan Ramadan
Bulan Ramadan merupakan bulan yang penuh kemuliaan serta keberkahan. Ada beberapa keutamaan bulan Ramadan yang bisa saya rangkum dari berbagai sumber, baik melalui kajian dan ceramah-ceramah agama yang saya dengarkan di masjid baik saat khutbah di hari Jumat.
1. Bulan diturunkankannya Alquran
Al-qur'an untuk pertama kalinya diturunkan di bulan Ramadan. Diterima dan di wahyukan kepada Nabi Muhammad melalui perantara Malaikat Jibril di gua Hira.Â
Didalam Al-qur'an juga berisi petunjuk-petunjuk bagi manusia yang membedakan antara yang baik dan buruk, antara yang hak dan batil. serta berisi perintah-perintah dan larangan. Serta cerita orang terdahulu yang bisa menjadi pelajaran bagi umat manusia.Â
Di bulan ini pula seluruh umat Islam diwajibkan untuk berpuasa. Bahkan istimewanya perintah berpuasa di bulan Ramadan, untuk ukuran dan ganjarannya hanya Allah yang mengetahuinya.Â
Berbeda dengan perintah lainnya seperti ibadah sholat, zakat, maupun Haji. Allah memberitahukan ganjaran dan nilainya. Â Sedangkan untuk puasa allah merahasiakannya.Â
2. Bulan berbagi
Di bulan Ramadan umat Muslim dianjurkan untuk lebih giat dan memperbanyak melakukan kebaikan. Kebaikan berbagi kepada siapapun, tanpa memandang status, suku, dan agamanya. Tanpa membeda-bedakan kedudukan dan derajatnya.