![Dokumentasi pribadi](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/12/14/img-20181024-wa0030-5c12fe16677ffb738a43e482.jpg?t=o&v=555)
Adalah program bentuk aksi nyata blogger sebagai agent of change. Melalui tulisan dan penyebaran di berbagai media sosial, blogger datang atau hanya sekadar sharing dari organisasi-organisasi nonprofit.
![Dokumentasi pribadi](https://assets.kompasiana.com/items/album/2018/12/14/img-20181024-wa0031-5c12fe1d43322f6bc661d377.jpg?t=o&v=555)
Program Bloggercrony yang memfasilitasi blogger yang memiliki usaha atau bloggerpreneur. Bloggerpreneur difasilitasi berpromosi melalui kegiatan Bloggercrony Community baik mandiri maupun partnership. BCC juga memfasilitasi berbagai cara pengembangan bisnis para bloggerpreneur termasuk workshop.
Kalau di hari biasa, kami menyelenggarakan keempat program di atas sesuai permintaan klien maupun pihak ketiga, ada satu lagi hari spesial bagi Bloggercrony Community, yaitu BloggerDay. BloggerDay merupakan ajang selebrasi ulang tahun Bloggercrony yang biasa dilaksanakan bulan Februari. Di acara BloggerDay, keempat program  Bloggercrony Community akan dilaksanakan dalam satu waktu. Tentu, acaranya sangat padat. Akan tetapi teman-teman bisa mendapatkan banyak ilmu, pertemanan, hadiah, juga kesenangan di BloggerDay.
Mau tahu lebih banyak tentang Bloggercrony. Sabtu (8/12/2018) , Bloggercrony Community akan turut meramaikan Kompasiana dalam sesi Meet The Expert bersama Bank Danamon Syariah. Yuk, gabung bersama.kami. Kami juga ingin kenalan dengan teman-teman Kompasianer :)
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI