[caption caption="Sumber foto:www.123rf.com"][/caption]
"tamannya luaas dan asrii yah mb Bi..kereen bangeet"!
"juga tertata dan bersih Di, karena pemerintah Hong Kong sangat peduli Fasum nyaman ,layak dan aman untuk warganya"! Sambungku sedikit menjelaskan.
 "iiihh..mbaak ada air mancurnyaa"! Teriaknya girang dan takjub, sambil menarik tanganku mngarahkan langkah ke kolam air mancur yang berada di antara lapangan sepakbola permanen dengan lapangan rumput luas tempat berkumpul dan berkegiatan kawan kawan BMI.
 "taman Victory ini indaah dan luaas banget yah mbak "  ujarnya polos penuh kekaguman, setelah ku ajak jalan berkeliling taman Victory dari ujung ke ujung.
 "iyaa indaah asri juga bersih" jawabku mengulang.
 Ku gandeng tangan kurus hitam  namun tampak liat ini, menandakan tangan berurat kaum lelaki. Pekerja keras.
Tatapan matanya tidak fokus pertanda ia heran dengan setiap pandangan. Seringkali kepalanya mendongak mengikuti seberapa tinggi gedung gedung di sekeliling. Mulutnya sdikit membuka, melongo, Â aku membiarkanya...
 Di tengah crowded nya Sugar Street, tiba tiba pegangan tangan terlepas ....aku  terbawa arus beberapa langkah ke depan. Ku tengok ke belakang, alamaak... dia nyangkut di hidrant yang banyak tersebar di titik titik jalan strategis .
 Mengandalkan gandengan tanganku, matanya jelalatan tak melihat jalan. Terdengar teriakan lirih Di Diff ...
 "mbak Bi..adduuhhh"