Mohon tunggu...
el lazuardi daim
el lazuardi daim Mohon Tunggu... Wiraswasta - Menulis buku SULUH DAMAR

Tulisan lain ada di www.jurnaljasmin.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Mengumpulkan Cerita yang Terserak

29 November 2020   08:15 Diperbarui: 29 November 2020   08:28 293
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto hasil kliping (dokpri)

Larangan berkumpul dan berkerumun selama pandemi Covid-19 yang telah berlangsung selama hampir setahun belakangan ini membuat banyak orang harus menghabiskan waktu di rumah saja. Termasuk penulis salah satunya. Kadang timbul rasa jenuh ketika tak beraktivitas. Karena itu perlu dicari kesibukan agar hari-hari tak terasa membosankan ketika harus stay at home.

Membuat kliping adalah hobi lama yang penulis kerjakan lagi ketika senggang, beberapa waktu belakangan ini. Mirip dengan yang dilakukan Kompasioner Pak Kartika Eka yang juga ternyata hobi membuat kliping. Tapi meskipun sama-sama membuat kliping, hasil akhirnya sedikit berbeda dengan yang penulis buat.

Selain menempel-nempel potongan-potongan koran itu di kertas HVS dengan layout apa adanya versi penulis, hasil kliping itu kemudian penulis potret dan cetak serta jilid menjadi sebuah buku.

Proyek penulis kali ini adalah cerpen-cerpen dari Harian Kompas. Sengaja penulis pilih dari Harian Kompas karena tema dan cerita-ceritanya lebih menarik  menurut penulis. Ya penulis harus membaca ulang koleksi-koleksi cerpen Kompas yang telah penulis kumpulkan sejak lima tahun belakangan.

Setelah selesai membaca dan memilih cerpen yang akan dikoleksi, dilanjutkan proses pengguntingan dan penempelan di kertas HVS. Selain judul dan isi cerpen, nama pengarang dan tanggal pemuatan adalah bagian-bagian yang harus ada dalam setiap cerpen itu. Sementara untuk ilustrasi gambarnya kadang ada bagian yang dihilangkan bila gambar yang di koran terlalu besar.

Foto hasil kliping (dokpri)
Foto hasil kliping (dokpri)
Saat ini baru terkumpul 25 judul cerpen. Rencananya kalau sudah genap 50 atau 60 judul baru akan penulis cetak menjadi buku "Kumpulan Cerpen Kompas Versi Penulis". Artinya penulis harus berburu 25 sampai 35 cerpen Kompas lagi.

Foto artikel sepakbola (koleksi pribadi)
Foto artikel sepakbola (koleksi pribadi)
Hobi membukukan kliping sebenarnya sudah penulis tekuni sejak masih menjadi siswa SMP dulu. Mayoritas koleksi penulis dulunya adalah profil pemain bola dan berbagai artikel tentang sepak bola. Salah satunya adalah seperti pada foto di atas.

Salah satu hasil kliping tentang sepakbola yang dibukukan versi penulis (koleksi pribadi)
Salah satu hasil kliping tentang sepakbola yang dibukukan versi penulis (koleksi pribadi)
Potongan-potongan kliping itu sengaja penulis potret lagi dan cetak menjadi buku karena ketika masih berwujud koran gampang rusak dan tidak terawat.

Demikianlah sekelumit tentang hobi saat pandemi ini yang penulis ceritakan pada event menulis komunitas semarkutiga.

dok. pribadi
dok. pribadi

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun