Mohon tunggu...
Alif Bintang Ramadhan
Alif Bintang Ramadhan Mohon Tunggu... Akuntan - Mahasiswa

Laa tahzan Inallaha ma'ana

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Menjaga Imunitas Tubuh Saat Musim Pancaroba

11 Juli 2021   13:10 Diperbarui: 11 Juli 2021   13:15 407
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Assalamualaikum semua.

Gimana kabar kalian dimasa pandemi ini yang udah jalan 1 tahun lebih? Semoga kita selalu sehat dan semangat ya dalam menjalani aktivitas.

Tapi,untuk menjalani aktivitas diluar kita harus memperhatikan imunitas tubuh agar kita terhindar dari berbagai virus dan penyakit, apalagi cuaca sedang tidak menentu atau yang biasa disebut dengan sebutan musim pancaroba,

Musim pancaroba adalah Pergantian/peralihan musim, misalnya dari musim hujan ke musim kemarau atau sebaliknya, musim kemarau ke musim hujan. Musim pancaroba biasanya ditandai dengan angin kencang dan datang secara tiba-tiba. Selain itu, puting beliung, udara panas, serta arah angin yang tidak menentu. Pada masa ini, virus dan bakteri mudah berkembang biak dan menyebabkan sejumlah penyakit pada manusia, seperti flu, pilek, demam, hingga batuk. Penyakit ini menjangkiti tubuh manusia saat daya tahan tubuh kita sedang lemah.

Musim pancaroba selalu identik dengan hadirnya berbagai penyakit. Sebut saja demam berdarah, tifus, diare, dan flu adalah penyakit yang cukup banyak terjadi selama pergantian musim ini. Saat memasuki pergantian musim, cuaca menjadi tidak menentu. Siang hari bisa saja matahari terasa terik, lalu hujan tiba-tiba turun dengan deras pada sore atau malam hari. Belum lagi dengan intensitas angin yang akan bertiup lebih kencang daripada biasanya.

Pada musim seperti ini, tubuh kita dipaksa untuk menyesuaikan kondisi udara dan temperatur yang berubah-ubah. Tak hanya itu, di musim seperti ini juga menjadi waktu yang disukai virus dan bakteri untuk berkembang biak dengan cepat. Maka tak heran, bagi seseorang yang memiliki daya tahan tubuh yang rendah akan mudah terkena berbagai macam penyakit, terutama untuk bayi dan balita yang sistem kekebalan tubuhnya masih belum sempurna.

Akibat hal ini, tubuh harus memiliki daya tahan yang optimal. Jika tidak, maka tubuh kesulitan beradaptasi dengan baik terhadap perubahan cuaca.Nah, saya akan berbagi tips untuk menjaga daya tahan tubuh selama musim pancaroba dan pandemic seperti saat ini, yaitu diantaranya adalah.

Makan Makanan Bergizi

Pejuang sistem kekebalan tubuh kita membutuhkan makanan yang baik untuk melawan penyakit. Oleh karena itu, makan makanan bergizi seimbang akan sangat membantu.untuk menjaga imunitas tubuh kita. Minimal memenuhi asupan 4 Sehat 5 sempurna.

Lalu para ilmuwan juga telah lama mengakui bahwa orang yang hidup dalam kemiskinan dan kekurangan gizi akan lebih rentan terhadap penyakit menular. Mulai sekarang, kita wajib banyak makan sayuran dan buah, serta hindari makanan cepat saji atau tinggi lemak.

Minum air putih yang cukup.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun