Laga Big Match kembali tersaji malam ini di stadion H.Agus Salim Padang ketika tuan rumah Semen Padang menjamu tamunya Persib Bandung dalam lanjutan ISL 2014.
Pertandingan yang baru saja berakhir akhirya dimenangkan oleh Semen Padang dengan skor 3-1.
Semen Padang membuka kemenangan di babak 1 melalui gol Vizcarra pada menit 32 memanfaatkan kelengahan pemain belakang Persib dalam membuat perangkap off side. Dengan tenang, Vizcarra yang berhadapan one on one dengan I Made Wiyawan kiper Persib berhasil mencetak gol mendatar melewati dua kaki I Made.
1-0 Semen Padang memimpin.
Persib yang menurunkan duet striker Tantan dan Ferdinand Sinaga terus mencoba membongkar pertahanan Semen Padang untuk mengejar ketertinggalan mereka.
Lewat kesempatan tendangan penjuru yang didapat Persib jelang babak 1 berakhir, Abdurrahman yang memanfaatkan tinggi badannya berhasil mengalahkan pemain Semen Padang dalam duel bola udara untuk mengantar Persib menyamakan kedudukan 1-1 dan menutup babak 1 dengan hasil seri.
Memasuki babak kedua, Persib terlihat lebih agresif dalam melakukan serangan. Namun koordinasi lini belakang Semen Padang yang cukup solid membuat skor masih tetap 1-1.
Pergantian briliant yang dilakukan oleh Jafri Sastra, pelatih Semen Padang ketika menarik Airlangga Sucipto dan memasukkan Nur Iskandar berbuah manis ketika beberapa saat setelah dia masuk, tepatnya pada menit 66 Nur berhasil melewati 3 pemain belakang Persib untuk selanjutnya menghujam jala sebelah kanan gawang Persib.
2-1 Semen Padang unggul.
Belum lepas keterkejutan pemain Persib atas gol Nur, lewat serangan balik cepat dan hanya berselang 1 menit Vizcarra menambah keunggulan Semen Padang.
3-1 Semen Padang unggul.