Mohon tunggu...
Billy Steven Kaitjily
Billy Steven Kaitjily Mohon Tunggu... Nomine Best in Opinion Kompasiana Awards 2024 | Juara Favorit Blog Competition Badan Bank Tanah 2025

Berbagi opini seputar Sustainable Development Goals (SDGs) terutama yang terpantau di Jakarta.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Dari Alun-Alun Kota ke Istana Bogor: Menyusuri Keindahan Kota Hujan

11 Agustus 2024   21:59 Diperbarui: 30 Agustus 2024   13:48 386
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi: Alun-Alun Kota Bogor | Sumber gambar: Dokpri/Billy

Tak jauh dari situ, kami menyeberang jalan melalui zebra cross. Lalu lintas siang itu, terpantau cukup padat.

Tiba lah kami di kawasan Istana Bogor. Di balik pagar besi Istana Bogor, kami melihat kumpulan rusa yang sedang makan rumput.

Kumpulan rusa sedang makan rumput di taman Istana Bogor | Sumber gambar: Dokpri/Billy
Kumpulan rusa sedang makan rumput di taman Istana Bogor | Sumber gambar: Dokpri/Billy

Yang menarik adalah ada beberapa ekor rusa tampak berusaha mendekati pagar besi, karena diberi makan oleh wisatawan.

Para wisatawan ini membeli wortel dari pedagang di situ seharga Rp5.000. Mereka sengaja menjual wortel untuk wisatawan yang ingin memberi makan rusa-rusa tersebut.

Karena sudah mulai lapar, kami putuskan untuk pulang ke Jakarta. Ya, kami terpaksa membatalkan pergi ke Kebun Raya Bogor hari itu. Mungkin lain waktu kami akan ke sana.

Kami kembali melewati trotoar dan mampir sebentar untuk membeli oleh-oleh Khas Bogor yaitu kue lapis talas Bogor. Jujur, kue lapis talas Bogor ini enak banget.

Sayang kami cuma beli satu kotak kecil saja, jadi enggak bisa bagiin ke kalian yang membaca tulisan ini. He-he. Dari situ, kami mampir di Indomaret untuk membeli minuman dingin, karena sedari tadi kami sudah kehausan.

Kami kembali menyeberang jalan ke arah Alun-alun Kota Bogor, lalu lanjut ke stasiun. Kereta Bogor-Jakarta rencana akan diberangkatkan siang itu pukul 13.06 WIB (on time).

Perjalanan pulang ke Jakarta kali ini tak se nyaman saat pergi ke Bogor, karena beberapa kali saya harus berganti tempat duduk dengan penumpang yang lebih membutuhkan. He-he.

Tapi, jujur saya sungguh menikmati perjalanan pulang. Dengan berdiri, saya bisa lebih leluasa menyaksikan pemandangan dari balik pintu kereta.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun