Sebagai penggemar dan pemain game online, kalian pasti pernah beli voucher atau top up kredit untuk game online favorit kalian. Top upnya pun ada yang dari toko resmi gamenya (in-game) ataupun dari pihak ketiga (third party). Nah di sini aku mau coba jelasin ke kalian sebenernya apa sih top up third party ini? Bagaimana cara kerjanya? dan gambaran singkat perbedaan penawaran yang diberikan.
Apa itu Top Up Third Party?
Jadi top up third party ini adalah penyedia jasa top up untuk membeli voucher atau paket mata uang dalam game online pilihan kalian. Mata uang yang didapat didapat ini nantinya bisa kalian gunakan untuk membeli item yang tersedia dalam toko in-game seperti weapon skin, character skin, skills, dan lain sebagainya. Umumnya item yang dijual hanya bersifat cosmetics,jadi hanya menambah nilai estetika senjata atau karakter saja.
Dua contoh top up third party yang sudah cukup dikenal di kalangan gamers adalah CodaShop dan UniPin. Mereka menyediakan jasa top up untuk berbagai game online baik PC maupun mobile. Beberapa contoh gamenya adalah PUBG, Apex Legends, Genshin Impact, Valorant, Mobile Legend, League of Legend, dan Ragnarok. CodaShop dan UniPin juga menjual voucher untuk top up Steam Wallet dan Google Play Credit.Â
Jasa top up third party ini sendiri muncul untuk memberikan solusi dari salah satu kekurangan top up in-game, terbatasnya pilihan metode pembayaran. Pihak third party menawarkan berbagai alternatif pembayaran yang lebih mudah diakses oleh banyak orang, mulai dari debit/kredit, m-banking, transfer via ATM, menggunakan pulsa telpon, hingga pembayaran melalui minimarket (A**amart & I**omaret). CodaShop dan UniPin bahkan memiliki e-wallet mereka sendiri, CodaCash dan UniPin Credit.
Perbandingan Harga Top Up In-Game dengan Third Party
Nah! Untuk perbedaan harga antara in-game dengan third party. aku udah coba rangkum dalam infografik di bawah ini. Aku menggunakan lima mobile game populer sebagai contoh.
catatan: harga yang diberikan third party belum tentu lebih murah dibandingkan dengan harga in-game. Perbedaan metode pembayaran yang kalian pilih juga mempengaruhi perbedaan harganya. Pada akhirnya third party hanya merupakan perantara untuk mempermudah kalian saja.