Mohon tunggu...
zahwan zaki
zahwan zaki Mohon Tunggu... Administrasi - Alumni IAIN SAS Babel (Pendidikan) dan Alumni STIA-LAN Jakarta (Bisnis)

Hobi melakukan perjalanan ke tempat yang belum pernah ditempuh dan terus mencoba menggerakkan pena, menulis apa yang bisa ditulis, paling tidak untuk bisa dibaca segelintir orang.

Selanjutnya

Tutup

Humaniora Pilihan

Ingat Nak, Ini Pesan Bapakmu (Jilid 2)!

13 September 2020   11:50 Diperbarui: 13 September 2020   11:58 414
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto: Pesan Bapakmu 8 / Sumber: digdayamedia.id

Jika hati kalian terlalu keras nak, perbanyaklah bersedekah kepada orang-orang yang membutuhkannya. Jangan khawatir nak, harta kalian tidak akan pernah berkurang ketika disedekahkan di jalan yang baik. Dengan izin Tuhan, hati kalian akan menjadi lembut dan kalian akan dijauhi dari segala bala dan bencana.

Foto: Pesan Bapakmu 9 / Dokpri.
Foto: Pesan Bapakmu 9 / Dokpri.

# Pesan Bapakmu 10: Ingat nak, dunia hanya kehidupan fana. Jadi, perbanyaklah berbuat baik semasa hidupmu.


Makna pesan: 

Sebuah nasihat agama menyebutkan bahwa “sebaik-baiknya manusia adalah yang paling bermanfaat untuk orang lain”. Nasihat tersebut menunjukkan jika manusia satu dengan yang lainnya dapat diukur kebaikannya melalui seberapa besarnya manfaat untuk manusia atau orang lain.

Anak-anakku, hidup di dunia ini tidaklah lama dan itu hanya sementara waktu saja. Umur manusia untuk hidup di dunia ini tidaklah lama. Jadi, seyogyanya anak-anakku untuk terus melakukan perbuatan-perbuatan baik di manapun kita berada.

Manusia sebagai mahluk sosial, tentunya sering berinteraksi dengan orang lain, baik di lingkungan keluarga, sekolah, tempat kerja, maupun di tengah-tengah masyarakat. Tentunya selaku manusia yang baik, kita dituntut untuk bersikap baik kepada siapapun dan dapat memberikan manfaat yang sebesar-besarnya.

Foto: Pesan Bapakmu 10 / Dokpri.
Foto: Pesan Bapakmu 10 / Dokpri.

# Pesan Bapakmu 11: Ingat nak, ada dua hal yang tak pernah lupa diingat oleh orang lain padamu, yaitu kebaikan dan keburukanmu.

Makna pesan: 

Hidup adalah sebuah pilihan, seperti pilihan untuk berbuat baik dan buruk. Setiap pilihan tentunya memiliki konsekuensi sendiri. Pilihan berbuat baiklah menjadi satu-satunya pilihan untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun