Mohon tunggu...
Berty Sinaulan
Berty Sinaulan Mohon Tunggu... Penulis - Penulis, Pewarta, Pelatih Pembina Pramuka, Arkeolog

Pewarta, Pelatih Pembina Pramuka, Arkeolog, Penulis, Peneliti Sejarah Kepanduan, Kolektor Prangko dan Benda Memorabilia Kepanduan, Cosplayer, Penggemar Star Trek (Trekkie/Trekker), Penggemar Petualangan Tintin (Tintiner), Penggemar Superman, Penggemar The Beatles

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Belajar Amalkan Kode Kehormatan Pramuka dari Cerita Rakyat

10 Januari 2021   18:23 Diperbarui: 10 Januari 2021   18:31 1105
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berbagai cerita rakyat yang ada di Indonesia sesungguhnya bukan sekadar dongeng atau cerita yang dibaca dan didengarkan sebagai hiburan bagi anak-anak di kala senggang saja. Cerita-cerita rakyat yang ada mengandung pesan moral yang berguna. Tak heran bila di lingkungan Gerakan Pramuka, khususnya dalam pembinaan peserta didik Pramuka Siaga (7-10 tahun), cerita rakyat dimanfaatdkan para Pembina Pramuka Siaga untuk memasukkan pesan moral kepada para peserta didik mereka.

Seperti diketahui, Gerakan Pramuka yang merupakan Gerakan Pendidikan Kepanduan Praja Muda Karana  merupakan organisasi pendidikan nonformal yang menitikberatkan pada pendidikan karakter bagi para anggotanya. Cerita-cerita rakyat yang mengandung pesan moral tentu sangat baik digunakan dalam pendidikan kepramukaan. Melalui cerita rakyat, para peserta didik Pramuka khususnya Pramuka Siaga, diajar untuk memahami dan mengamalkan kode kehormatan Pramuka mereka.

Untuk Pramuka Siaga, kode kehormatan yang harus diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari adalah Dwi Satya dan Dwi Darma Pramuka. Dwi Satya lengkapnya berbunyi:

Demi kehormatanku aku berjanji akan bersungguh-sungguh:

- Menjalankan kewajibanku terhadap Tuhan Yang Maha Esa, Negara Kesatuan Republik Indonesia dan menurut aturan keluarga;

- Setiap hari berbuat kebaikan.

Sedangkan Dwi Darma Pramuka lengkapnya berbunyi:

- Siaga berbakti pada ayah dan ibundanya;

- Siaga berani dan tidak putus asa.

Mendidik dan mengajarkan kode kehormatan itu akan lebih mudah bila dilakukan dengan contoh dari cerita rakyat. Pembina Pramuka Siaga bercerita atau beberapa Pramuka Siaga bermain peran sesuai cerita rakyat yang ada, dan tanpa sadar pesan moral yang ada telah masuk ke dlaam jiwa para Pramuka Siaga itu.

Meniru yang Baik

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun