[F0119030][Bernadine Juliant Lioni Sukma Tania] Penulis Mahasiswa Program Studi Ekonomi Pembangunan Fakultas Ekonomi dan Bisnis
A. Latar Belakang
Perencanaan keuangan merupakan sebuah  cara pengelolaan keuangan yang dilakukan oleh individu atau keluarga untuk mencapai tujuan yang efektif, efisien, dan bermanfaat, sehingga orang atau keluarga tersebut menjadi sejahtera.
Menurut data dan fakta menunjukkan bahwa pada saat ini yang menjadi salah satu masalah yang kerap kali dialami sebuah keluarga adalah mengenai perekonomian. Maka hal ini bisa menimbulkan keributan di dalam keluarga dan banyak sekali terjadi perceraian yang disebabkan karena faktor ekonomi.
Biasanya dimulai karena merasa kekurangan penghasilan atau tidak tahu bagaimana cara mengatur penghasilan sedangkan pengeluaran banyak sekali. Sebenarnya yang membuat terjadinya permasalahan keuangan bukan karena besar kecil penghasilan yang kita dapat, tetapi bagaimana kita mengatur keuangan dengan baik dan tepat.
Jika kita sudah bisa mengelola dan mengatur keuangan keluarga kita dengan tepat, pasti kita akan terhindar dari permasalahan keuangan keluarga. Untuk itulah pentingnya ada pembelajaran pengelolaan keuangan sejak dini baik dimulai dari tingkat pelajar, mahasiswa, pekerja, maupun pensiunan.
B. Tujuan Artikel Ilmiah
Tujuan artikel ilmiah memberikan ulasan mengenai Pentingnya Perencanaan Keuangan. IKA UNS mengadakan One Day Clinic bersama dengan Civitas Akademika UNS membahas tentang Perencanaan Keuangan Keluarga dan Persiapan Pensiun.
C. Pembahasan
Dilansir dari laman  https://uns.ac.id Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta bekerjasama dengan Civitas Akademika UNS menyelenggarakan One Day Clinic. Acara tersebut membahas tentang Perencanaan Keuangan Keluarga dan Persiapan Pensiun yang disampaikan oleh Agung Tri Prasetya, S.H., RFP, selaku Founder dari akun Keuangan Bijak.
Acara ini diadakan pada Sabtu (1/2/2020), dalam kesempatan tersebut, Rektor UNS, Prof. Jamal Wiwoho hadir untuk membuka acara yang diadakan di Ruang Sidang 2 Gedung Rektorat UNS. "Perencanaan keuangan keluarga dan persiapan pensiun ini sangat penting. Terutama bagi mereka yang saat ini sedang mempersiapkan masa pensiunnya," kata Prof. Jamal kepada uns.ac.id.