Mohon tunggu...
Bernadus Adriano Shiefa
Bernadus Adriano Shiefa Mohon Tunggu... Mahasiswa Universitas Atma Jaya Yogyakarta

Saya seorang mahasiswa Universitas Atma Jaya, (220908091)

Selanjutnya

Tutup

Film

Industri Perfilman Korea Selatan: Antara Kreatifitas dan Dominasi Perfilman Dunia

17 September 2024   06:50 Diperbarui: 17 September 2024   07:03 79
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Film. Sumber ilustrasi: PEXELS/Martin Lopez

Industri Perfilman Korea Selatan : Antara Kretifitas dan Dominasi Perfilman Dunia

 

Situasi Terkini Industri Film Korea Selatan 

Dalam beberapa tahun kebelakang, Korea Selatan berhasil mencapai puncak dalam industri film. Salah satu Film yang sangat populer adalah ”Parasite”. Film ini berhasil mendapatkan beberapa penghargaan Internasional, dan juga berhasil meraih empat kali piala Oscar di tahun 2020.

Pada masa pandemi Covid-19 Industri perfilman Korea Selatan dan dunia sangat berpengaruh karena menghambat proses produksi film. Namun, berkat adanya kemajuan teknologi Internet dan platform media streaming, Korea Selatan bisa maju dan bangkit di segi perfilman. Film film dan serial dari Korea Selatan bisa kembali menjadi populer baik di Asia maupun dunia.

Kelebihan dan Kelemahan Industri Film Korea Selatan 

Kelebihan dari dunia Perfilman Korea selatan adalah keberanian dalam mengeksplorasi masalah sekitar dan hal hal yang sedang hangat di masyarajat mereka. Terdapat beberapa film yang benar mengangkat ketimpangan sosial, masalah ekonomi, psikologi dan kemudian diangkat dalam kisah layar kaca. Korea selatan juga dikenal dengan keahlian untuk membuat sebuah film dengan campuran berbagai gendre dalam satu film, sebagai contoh sebuag film menggabungkan antara gendre drama, horor, dan komedi dalam satu judul.

Kelebihan lainnya juga terletak pada sisi pemerintahannya, Pemerintah negara Korea Selatan seringkali memberikan bantuan dana kepada para pelaku industri film. Diluar itu kemampuan sumber daya manusia yang dimiliki oleh actor, crew film dan lainnya juga sangat penting dalam kemajuan sebuag film, pusat produksi yang baik dan berkualitas juga menunjang agar produksi film di Korea Selatan ini ikut maju dan berkembang. Oleh karena itu, Korea selatan bisa membuat banyak film dengan baik dan mampu bersaing di dunia karena kualitas alat produksi dan sdm yang mereka miliki.

Selain kelebihan yang telah dituliskan diparagraf sebelumnya, tentu saja ada kelemahan atau kekurangan yang dihadapi. Salah satunya adalah persaingan dalam negeri, artinya Korea selatan adalah negara yang besar tentu saja banyak aktor dan orang yang berkualitas dalam dunia perfilman ini sehingga mungkin ada beberapa aktor atau crew film yang masih kurang diperhatikan dan kemudian tenggelam karena begitu kuatnya persaingan. Kedua, para pembuat film lebih mengutamakan keuntungan materi yang akan diperoleh daripada hal lain.   


Film Terlaris di Korea Selatan 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Film Selengkapnya
Lihat Film Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun