Dusun Buntut Ingas,Kemuning, Tarik-Sidoarjo. Sabtu, (10/08/24) Mahasiswa KKN UMAHA24 Kelompok 04 melakukan kegiatan  Workshop dengan bertemakan "Branding Efektif untuk UMKM:Menarik Pelanggan dan Meningkatkan Penjualan". Dalam Workshop ini Mahasiswa KKN UMAHA24 Kelompok 04 juga melakukan kegiatan pendampingan dalam pendaftaran Nomor Induk Berusaha atau yang sering kita kenal dengan istilah NIB.Â
Dalam kegiatan tersebut, pelaku UMKM sangat antusias karena tidak hanya 1 atau 2 UMKM yang masih belum terdaftar NIB melainkan lebih dari 10 UMKM di Dusun Buntut Ingas yang belum terdaftar NIB. "Dulu memang sempat ada pendataan dari pihak kelurahan mba, namun setelah selang beberapa bulan hingga tahun tidak ada tindak lanjut dari pihak kelurahan terkait UMKM di Dusun Buntut Ingas ini". Ujar Ketua RW 003Â
Dengan adanya Program Kerja dari Mahasiswa KKN UMAHA24 Kelompok 04 ini, besar harapan yang diberikan Pelaku Usaha yang ada di Dusun Buntut Ingas kepada Mahasiswa KKN untuk membantu dalam proses Branding hingga pendaftaran NIB, bahkan terdapat Pelaku Usaha Minuman Jamu kunyit asam yang telah beroperasi 32 tahun namun masih belum mengetahui terkait pentingnya pembuatan logo, nama, hingga gerobak.Â
Pada akhir sesi tanya jawab, terdapat kurang lebih 13 UMKM yang berantusias untuk dibantu dalam pembuatan Nomor Induk Berusaha. Sebelum penutupan Mahasiswa KKN UMAHA24 Kelompok 04 memberikan formulir pendataan yang nantinya akan dibantu dalam proses pendaftaran NIB.Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H