Mencari pasangan hidup yang terbaik memang tidak mudah. Banyak proses yang harus dilalui.
Sekalipun sudah tertarik dengan seseorang, tetapi ternyata orang tersebut tidak tertarik kepada kita, maka hubungan tidak bisa terjalin.
Begitu pula sebaliknya. Orang lain tertarik pada kita, tetapi kita nggak ada chemistry sama sekali, ya hubungan juga tidak akan tercipta.
Kalaupun keduanya saling tertarik satu sama lain, lalu mulai menjalin hubungan, apakah semua sudah aman? Sudah yakin bertemu pasangan hidup yang terbaik? Belum tentu!
Masih banyak proses yang harus dilalui. Saling mengenal karakter dan perilaku masing-masing merupakan beberapa proses diantaranya yang harus dilalui.
Tak jarang pula, berbagai tantangan tak terduga muncul ketika sedang menjalin hubungan.
Salah satu yang banyak terjadi akhir-akhir ini adalah salah satu dari pasangan itu bermain cinta di belakang, alias selingkuh.
Mengetahui pacarmu selingkuh itu pasti sangat menyakitkan ya. Pasti ada rasa kecewa, marah, kesal, benci, dan mungkin ada yng pengin labrak selingkuhannya.
Buat kamu yang belum menikah atau sedang menjalin hubungan dengan seseorang, kira-kira apa yang akan kamu lakukan jika pacarmu ketahuan atau kamu mengetahui pacar kamu selingkuh?
Nah, beberapa nasihat berikut ini mungkin bisa dipertimbangkan ya. Anggap saja ini nasihat dari orang yang sudah lebih dulu merasakan asam garamnya cinta, aseeek.... Wkwkwk...Â