Mohon tunggu...
Anjar Anastasia
Anjar Anastasia Mohon Tunggu... Penulis - ... karena menulis adalah berbagi hidup ...

saya perempuan dan senang menulis, menulis apa saja maka lebih senang disebut "penulis" daripada "novelis" berharap tulisan saya tetap boleh dinikmati masyarakat pembaca sepanjang masa FB/Youtube : Anjar Anastasia IG /Twitter : berajasenja

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Tips Biar Lambung Enakeun

28 Juni 2021   15:13 Diperbarui: 28 Juni 2021   15:22 201
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Padahal saya tidak terlalu suka air yang masih hangat. Tidak juga fanatik air es. Air putih biasa saja. Saya lebih memilih mendinginkan air panas atau hangat daripada meminumnya selagi hangat.

Maka, awal melakukan ini susah bener mengerjakan kebiasaan baru ini.
Sering kelewat. Terutama kalau malam hari, menjelang tidur.
Tapi, karena niat sehat, saya berusaha mengingat terus untuk minum air hangat dan sangat mengurangi minum air dingin es.

Puji Tuhan.... Ternyata berangsur-angsur perut saya yang suka tiba-tiba rewel itu mereda sembuh. Tidak sering nyeri dan apalagi terus ke sakit kepala. Sakit kepala pun nggak sesering sakit dulu itu.

Dari beberapa literasi yang saya baca, untuk membuat netral asam lambung yang berlebihan, air hangat menjadi salah satu cara yang untuk bisa membantu mengurangi rasa sakit saat sakit mag juga memiliki banyak manfaat lainnya untuk kesehatan tubuh khususnya lambung. 

Selain itu, kebiasaan minum air hangat juga bisa membersihkan racun dalam tubuh, memperlancar pergerakkan usus, dan membantu dalam memecah makanan dalam perut sekaligus menjaga sistem percernaan.

Sementara untuk lambung sendiri merupakan salah satu organ penting dalam tubuh manusia. Secara umum fungsi lambung sebagai tempat di mana makanan dicerna, atau tempat terjadinya penyerapan sari-sari makanan dan minuman.

Tidak aneh jika lambung berperan penting terutama dalam untuk menyimpan dan mencerna makanan sebelum pada akhirnya dapat diserap oleh sel-sel tubuh sebagai sumber energi.

Dan, ketika tempat penyimpanan makanan itu terganggu, tentu saja bisa merambat kemana-mana, di organ manusia termasuk syaraf yang akhirnya lari ke kepala. Sakit yang selama ini cukup menyiksa saya.

Selain ke kepala, kondisi sakit lambung bisa juga mengarah pada penyebab penyakit lain. Termasuk covid. Bagaimana bisa? Saat asam lambung naik atau mag sakit, di situ bisa menjadi gerbang masuk segala virus atau bakteri sehingga badan drop dan imun pun berkurang. Maka tidak menutup kemungkinan penyebab awal penyakit yang tengah melanda seluruh negeri ini merasuki tubuh kita.

Gambar dan pengolahan dokpri
Gambar dan pengolahan dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun