Kita ketahui bersama sejak dahulu kala hingga saat ini ketika berbicara mengenai konsep waktu. Adalah 24 jam yang tidak dapat kembali dan akan terus berlangsung hingga kamu mati. Waktu adalah hal yang sangat berharga, nikmat dan karunia tuhan yang diberikan kepada setiap manusia.Â
Waktu adalah sebuah misteri kehidupan yang mana apabila sudah terjadi tidak akan dapat di kembalikan lagi. Maka dari itu Bisa menjadi orang produktif adalah impian semua orang. Sebab, dengan menjadi pribadi yang produktif, kita akan bisa melakukan berbagai pekerjaan dengan baik.Â
Menjadi produktif juga menyenangkan ketika kita dapat mengerjakan tugas-tugas yang kita sukai dan mendapatkan hasil yang baik pula, lebih lanjut hal tersebut dapat mengungdang apresiasi oleh dari orang lain.Â
Namun, memiliki terlalu banyak pekerjaan juga terkadang membuat kita sulit untuk menentukan pekerjaan-pekerjaan mana yang penting dan kurang penting. Maka dari itu pada kesempatan kali ini saya ingin membagikan bebrapa kebiasaan-kebiasaan kecil untuk menjadi lebih produktif.
- Memiliki daftar to-do-list
Sebagai seorang manusia kita pasti tidak bisa dilepaskan dari rangkaian jadwal-jadwal daftar tugas, entah itu tugas semasa menjadi pelajar atau bahkan tugas semasa bekerja. Rangkaian-rangkaian tugas yang tidak terbatas tersebut seringkali justru membuat kita menjadi kwalahan.Â
Rangkaian tugas-tugas tersebut seringkali gagal karena kita membuatnya terlalu rumit atau penempatan tugasnya tidak tersusun. Beberapa hal yang perlu kita kerjakan seringkali juga diluar ekspektasi kita.
Beberapa tugas yang memakan waktu lama, sehingga membuat tugas-tugas lain tidak kebagian jatah sama sekali. Hal ini menciptakan ketidakseimbangan dalam membagi waktu kerja.Â
Maka dari itu kiranya penting untuk terlebih dahulu menganalisa setiap tugas yang akan kamu kerjakan terlebih dahulu, lalu kamu bisa memperkirakan berapa lama kamu dapat mengerjakan tugas itu sesuai dengan kemampuan yang kamu miliki, kemudian tuliskan di to-do-list kamu yang akan kamu jadikan patokan mengenai apa yang perlu kamu kerjakan terlebih dulu.Â
Dengan begitu kamu dapat memanajemen waktu dengan baik. Pekerjaan-pekerjaan  yang sebelumnya tidak terkira tersebut dapat selesai dengan waktu yang telah kamu tentukan sebelumnya.
- Berolahraga
Kesehatan merupakan investasi jangka panjang yang harus kita semua upayakan. Sekalipun kamu memiliki banyak kesibukan, kiranya berolahraga adalah salah satu hal wajib yang harus kamu jadwalkan.Â
Menurut penelitian berolahraga setiap hari juga mampu memproduksi hormon endorfin (hormon kebahagiaan), yang membuat Anda lebih bahagia, dan juga meningkatkan detak jantung dan metabolisme tubuh, yang mempercepat pencernaan dan membuat Anda lebih nyenyak tidur di malam hari.Â