Mohon tunggu...
Bento Oye
Bento Oye Mohon Tunggu... -

seorang nasionalis biasa

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Gaga dan Manji

21 Mei 2012   04:27 Diperbarui: 25 Juni 2015   05:01 127
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sosbud. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/Pesona Indonesia

Mengikuti hot news di berbagai media elektronik dan cetak beberapa hari belakangan ini, salah satu topik hangat selain jatuhnya Sukhoi adalah tentang Lady Gaga dan Irshad Manji. Beberapa kalangan menolak Lady Gaga dan Irshad Manji. Bahkan melarang dengan kekerasan dan ancaman.

Ke 2 sosok heboh tersebut di atas memang kontraversial. Untuk Lady Gaga, penampilannya yang heboh, vulgar, sensual dan lirik lagu "Judas" yang menyerang Gereja. Untuk Irshad Manji, ide yang dia cetuskan (yang sesungguhnya bukan sesuatu yang baru) tentang keberanian untuk bicara, termasuk menyatakan kecenderungan orientasi sexualnya.

Tak mudah tentu saja untuk menerima sosok konntraversial masuk dalam suatu tatanan masyarakat konservatif kita. Serbuan sensualitas dan vulgarisme mengepung kita dari berbagai arah. Lady Gaga hanya salah satu dan bagian kecil dari itu. Beberapa pihak mengaitkan dengan konsep-konsep semacam Liberalisasi atau Freemansory dll. Begitu juga ide/pemikiran Manji juga menyerbu masyarakat kita. Terlebih dengan tehnologi informasi yang ada sekarang, banjir informasi -yang sebagian informasi sampah- akan memberi masyarakat kemudahan untuk mengaksesnya.

Saya bersimpati bagi pihak yang kontra, karena merasa ada kemapanan yang coba untuk digoyang oleh sosok kontraversial -yang menurut mereka tak berguna. Dan bagi yang pro, karena berangkat dari spirit kebebasan berekspresi baik lewat musik atau buku, maka mereka lebih menerima kekontraversialan tersebut.

Saya tak suka Lady Gaga. Saya juga ngeri dengan beberapa ide Manji. Tetapi menghadang mereka dengan gebug, mengusir mereka dari tanah air kita hanyalah suatu langkah yang bisa jadi sia-sia. Karena pemikiran dan produk semacam itu akan selalu menggempur kita dari hari ke hari.

Kita tidak butuh pemimpin sok moralis kayak Dede Yusuf yang teriak tolak Lady Gaga tapi dulunya dia juga suruh calon artis dicasting bugil. Yang kita butuhkan saya kira adalah character bulding. Menempa keperibadian anak-anak bangsa untuk tidak lembek dan gampang terpengaruh hal-hal negatif produk luar. Sementara memberi pesan ketidak sukaan kita saya dengan produk mereka itu perlu. Tapi perlu dengan gebug. Demo berbaris rapi. Dengan spanduk terbentang. Menyatakan Anti Lady Gaga dan Anti Manji.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun