Kegiatan ini akan memfokuskan tentang pelatihan CV bagi calon Lulusan SMK guna memberikan gambaran bagi siswa/siswi untuk dapat mempersiapkan diri dalam memasuki dunia kerja setelah menyelesaikan Pendidikan di Sekolah Kejuruan.
Bertempat di SMK Negeri 2 Depok, Jawa Barat, Mahasiswa - Mahasiswi Fakultas Teknik Prodi Teknik Informatika Universitas Pamulang melaksanakan pengabdian kepada masyarakat, sebagai salah satu bentuk implementasi ilmu yang didapat di Perguruan Tinggi. Kegiatan PKM ini didampingi oleh dosen pembimbing Bpk. Tio Andrian S.T, M.Kom, dengan tema "Pelatihan Desain Curriculum Vitae Menggunakan Aplikasi Canva Kepada Anggota OSIS di SMK Negeri 2 Depok". di laksanakan pada tanggal 1 Oktober 2021.
Kegiatan ini dihadiri oleh Taruna -- Taruni SMK Negeri 2 Depok, Pembina OSIS SMK Negeri 2 Depok Ibu Dian Kurnia Utami S.Pd dan dibimbing oleh Dosen Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang Bpk. Tio Andrian S.T., M.Kom., kegiatan PKM ini wajib dilakukan oleh setiap mahasiswa Universitas Pamulang, minimal satu kali dalam satu semester. Ketua PKM yaitu Mohammad Faizal serta 9 orang mahasiswa yaitu Agam Multazam, Alfin Rizky Fadila Alwi, Ali Akbar Zulkarnaen, Axel Donielson Gaing, Melisa Anastasya, Muhammad Rifqi Amirullah, Renaldi, Shianta Septama Putra, Subhan Aulia Agassi.
Kegiatan PKM ini dilakukan dengan beberapa rangkaian, pertama pembukaan oleh Dosen Pembimbing Program Studi Teknik Informatika Universitas Pamulang Bpk. Tio Andrian S.T., M.Kom. Sambutan kedua dari Ketua Pelaksana PKM Mohammad Faizal, menyampaikan dalam kegiatan ini berterima kasih kepada Mahasiswa Universitas Pamulang membagikan ilmu untuk Taruna - Taruni SMK Negeri 2 Depok.
Kemudian rangkaian akhir acara yaitu berupa Games kepada para Pemenang mendesain CV yang paling menarik dan isi cv sesuai. Pemberian hadiah oleh Ketua PKM Mohammad Faizal.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H