Mohon tunggu...
Ellen Maringka
Ellen Maringka Mohon Tunggu... wiraswasta -

Akun Ini Tidak Aktif Lagi dan Tidak Akan Aktif Lagi di Kompasiana. Tidak menerima atau membalas pesan di Inbox.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Yang Positif dari Anak Muda Bule

22 Maret 2014   19:32 Diperbarui: 24 Juni 2015   00:37 2690
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
1395515796853333884

Menanamkan tanggung jawab sejak dini adalah hal yang sangat baik. Apapun juga tugas dan keputusan kita, selalu ada resiko dan tanggung jawabnya. Mengajarkan tanggung jawab sedini mungkin , membuat manusia terhindar dari sifat pengecut dan bisanya menyalahkan orang lain.

-Menghargai Janji dan waktu. Nah,  rasanya tidak usah berpanjang panjang, kita semua harus mengakui bahwa kelemahan bangsa kita adalah soal ngaret-nya yang minta ampun. Karena memang sibuk dan serba tidak punya pembantu, disana kalau janjian tepat waktu.

Molor atau ngaret bisa membuat orang lain geram, karena dianggap tidak menghargai waktu orang lain. Ya memang benar juga. Membuat janji itu berarti ada hal lain yang dipending, dan mereka menghargai pertemuan dengan kita. Kalau dengan gaya santai meskipun molor setengah jam kita masih celingak celinguk sambil lenjeh lenjeh, langsung dicap useless dan tidak bisa dipercayai lagi.

- Mengatakan Tidak tanpa beban. Awalnya saya juga terkaget kaget ketika kembali ke Indonesia, mengapa orang kita kalau mengatakan tidak harus diikuti dengan penjelasan yang panjang sekali ?. Di Barat sana, tidak ya tidak. orang punya hak untuk tidak menjelaskan mengapa tidak, sepanjang itu tidak merugikan orang lain.

Disini karena budaya sungkan, kata "tidak"  yang hanya terdiri dari lima huruf, bisa dijelaskan berjam jam sambil puluhan kali meminta maaf. Padahal jauh lebih jahat yang bilang iya dan bermanis manis, tapi banyakan  janji palsunya.

Iya saya usahakan.... padahal dipikirin juga tidak!. Kasihan kalau mengatakan iya, hanya karena sungkan bilang tidak, padahal kita sudah tahu tidak bisa memenuhi, itu sama dengan memberi harapan palsu kepada orang lain.

Ajari anak kita untuk bisa mengatakan tidak dengan sopan dan tegas. Jadi ingat Katakan tidak pada korupsi!. Yang membintangi iklan itu malah hampir semuanya jadi tahanan KPK sekarang ini. Rupanya tidak kalau kecil kecilan....

Tiga point saja dulu deh. Kebanyakan nanti malah hanya jadi catatan saja, susah dilakukan...

Have a great week end my friends. Be kind.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun