Mohon tunggu...
Bene Waluyo
Bene Waluyo Mohon Tunggu... Wiraswasta - wirausaha

pemulung kata

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Hati-hati Ketika Beli Buah di Supermarket

1 Agustus 2019   21:45 Diperbarui: 2 Agustus 2019   13:00 170
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Di mana Anda biasa beli buah? Jawabannya bisa beragam, ada yang di pasar, di warung, di tukang sayur, di tukang buah yang keliling kompleks, atau di supermarket. Nah, jika Anda kerap beli buah di supermarket, sebaiknya hati-hati ketika kita menimbang berat buah tersebut untuk diketahui berapa harga yang harus kita bayar.

Pengalaman saya baru-baru ini di sebuah supermarket di kota pinggiran Jakarta. Saya membeli buah lemon impor yang kebetulan saat itu sedang diskon. Dengan segera saya memilih beberapa buah lemon dan dimasukkan ke dalam bungkus plastik yang sudah disediakan.

Setelah itu menuju konter timbangan yang ditunggui oleh salah satu karyawan supermarket tersebut. Buah pilihan kita langsung ditimbang dan diberi stiker harga sesuai beratnya.

Dari tempat timbangan tersebut saya bergegas meninggalkan konter buah untuk mencari barang yang lain. Singkat cerita setelah sampai di rumah, saya baru sadar ternyata ada kesalahan harga setelah melihat struk belanjanya.

Di situ tertulis "Pear Xiang Lie" dengan harga 82.500/kg! Padahal harga "Lemon Import" hanya 46.500/kg. Lumayan kan selisihnya? Saya bisa tahu persis harga lemon karena beberapa hari sebelumnya membeli lemon impor di supermarket yang sama dan masih menyimpan bungkusnya.

Karyawan yang bertugas menimbang dan melabeli harga di supermarket tersebut mungkin salah memasukkan kode buahnya, atau jangan-jangan dia kira lemon yang ada di dalam plastik itu adalah buah pir?

Dalam kasus ini saya berusaha untuk berpikiran positif, bahwa tidak ada unsur kesengajaan. Karena sejatinya ini adalah juga kesalahan saya, mengapa ketika menerima buah tersebut setelah ditimbang, tidak dilihat label harganya, apakah sudah sesuai dengan yang tercantum di rak tempat buah itu dipajang.

dokumentasi pribadi
dokumentasi pribadi
Hati-hati memang perlu dilakukan di mana pun, tak terkecuali ketika kita berbelanja di supermarket. Periksa selalu harga yang tercantum di rak apakah sesuai dengan harga di kasir. 

Untuk kasus barang-barang yang harus ditimbang terlebih dahulu, seperti buah, sayuran, telur atau daging, kita harus memperhatikan kecocokan harganya setelah diberi stiker atau label harga sebelum barang dihitung kasir.

Ini baru hati-hati soal harganya, belum lagi soal lain, kualitas produk misalnya. Bakalan panjang kalau mau dibahas, hehe... yang jelas tulisan ini diharapkan mampu menjadi pengingat bagi pembaca, dan juga penulisnya sendiri, untuk selalu hati-hati, cermat, dan tidak ceroboh ketika berbelanja, terutama belanja buah, baik itu di supermarket maupun di tempat lain. Selamat berbelanja. [b\w]

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun