Mohon tunggu...
Bella RiskytaArinda
Bella RiskytaArinda Mohon Tunggu... Freelancer - -

Bella Riskyta Arinda

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Jaga Diri dari Virus, Mahasiswa Undip Kenalkan Peta Kerentanan Covid-19

5 Februari 2021   14:32 Diperbarui: 5 Februari 2021   16:00 171
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pembuatan Peta Kerentanan Covid-19 yang Didampingi Perangkat Desa

Jepara (01/02/2021) -- Program Kuliah Kerja Nyata (KKN) sejatinya bertujuan untuk memberikan pengalaman pengabdian dan pemberdayaan masyarakat kepada mahasiswa. Pelaksanaan KKN Universitas Diponegoro pada periode 1 Tahun 2021 berbeda dari yang biasanya. Kali ini mahasiswa melaksanakan KKN dari tempat tinggal masing-masing atau dapat disebut "KKN Pulang Kampung". Hal ini didasarkan pada kondisi pandemi yang tak kunjung berakhir. Data yang diambil dari Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional menyebutkan Indonesia sudah mencapai angka 1 juta kasus positif per 31 Januari 2021.

Informasi Covid-19 dapat disajikan dalam bentuk persebaran, salah satunya adalah peta kerentanan terhadap Covid-19. Shobbahul Maulana, salah satu mahasiswa Universitas Diponegoro Desa Mangunan Kecamatan Tahunan Kabuparten Jepara memanfaatkan kesempatan pengabdian KKN ini dengan membuat peta kerentanan terhadap Covid-19 dengan cakupan desa. Melalui media peta ini, pembaca dapat melihat kondisi daerah yang rentan terhadap Covid-19. Peta ini dapat membantu Pemerintah Desa Mangunan dalam mengambil kebijakan terhadap penanganan Covid-19.

Peta kerentanan terhadap Covid-19 dibuat dengan memperhitungkan parameter-parameter yang telah ditentukan. Parameter tersebut di antaranya fisik bangunan, fasilitas umum, kebersihan, serta kegiatan penanganan yang ada terhadap Covid-19 di desa. Dengan mempertimbangkan parameter tersebut, dapat dilakukan penilaian dengan pembobotan untuk mendapatkan nilai dari tiap daerah bagian. Selanjutnya dilakukan simbologi terhadap daerah dengan warna merah untuk daerah yang rentan terhadap Covid-19 dan warna hijau untuk daerah yang tidak rentan Covid-19.

Peta Kerentanan Covid-19 Desa Mangunan Kecamatan Tahunan Kabupaten Jepara
Peta Kerentanan Covid-19 Desa Mangunan Kecamatan Tahunan Kabupaten Jepara

"Semoga peta ini dapat bermanfaat baik bagi pemerintah dalam pertimbangan pengambilan kebijakan maupun bagi masyarakat untuk lebih peduli terhadap Kesehatan." Ungkap Shobbahul (01/02/2021) selaku pembuat peta.

Penulis : Shobbahul Maulana

DPL     : Ir. Bambang Sulistiyanto, M.Agr.Sc.,PhD., I.P.U.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun